Apa Maksud Trading Dengan Meminjam Dana Broker?
iklan |
iklan |
Broker Forex
@ Silvia Daenie:
1. Kita hanya membayar sebatas margin yang diperlukan, sisanya meminjam dari broker. Jika Anda memilih leverage 1:200 maka margin Anda adalah 0.5% dari nilai kontrak (untuk pasangan mata uang USD/XXX adalah USD 100,000 per 1 lot), sisanya atau yang 99.5% pinjam dari broker. Misal Anda trading 0.1 lot USD/JPY dengan leverage 1:200 maka margin yang harus Anda bayarkan adalah 0.5% x 0.1 x USD 100,000 = USD 50,-. Sedang sisanya yang USD 9,950 (USD 10,000 - USD 50) Anda pinjam dari broker.
Jika ada beberapa posisi yang masih terbuka maka Anda harus melihat sisa balance dalam account Anda untuk menentukan Free margin, yaitu jumlah posisi yang masih mungkin Anda buka.
Free Margin = equity - margin total.
2. Setiap nasabah independen, tidak bergantung pada hasil trade nasabah lainnya karena setiap nasabah hanya mengacu pada harga pasar seperti yang ditampilkan platform trading dari broker tersebut.
3. Broker yang bener tidak akan bangkrut akibat banyak nasabahnya yang untung. Kalau ada broker yang bangkrut karena nasabahnya banyak yang untung itu adalah broker bandar, jadi dalam hal ini nasabah trading melawan brokernya sendiri, dan kalau broker tsb bangkrut maka dana nasabah biasanya susah untuk kembali.
Broker yang bener hanya memperoleh keuntungan dari selisih harga pasar (spread) serta dari jasa pelayanan trading. Untuk broker yang teregulasi oleh badan regulator yang kredibel seperti NFA, CFTC, FSA / FCA dsb, jika ketahuan berbuat curang maka akan mendapatkan sanksi yang berat dari badan regulatornya.
Kategori Broker Forex
Pertanyaan | Penanya | Balasan | Dilihat | Aktivitas |
apakah Max global limited penipuan? | Dadi | 49 | 52545 | 2019 |
Apakah Broker Fintechfx Aman? | Andy | 47 | 74333 | 2018 |
Nominal Balance Di Akun Cent FBS? | Putranto | 39 | 43735 | 2015 |
Akun ECN Aman Terpercaya? | Bagus Irawan | 36 | 5875 | 2014 |
Legalitas Dan Detail Broker Marketiva? | Teguh S. | 25 | 5669 | 2012 |
Cara Withdraw Bonus Start Up $1000? | Sifran | 22 | 11999 | 2018 |