Bagaimana Keterkaitan Harga Komoditi Dengan Currency?
iklan |
iklan |
Minyak
@ erick:
Keterkaitan yang Anda maksud adalah korelasi, dan biasanya korelasi yang terjadi adalah korelasi positif, yaitu jika harga komoditi tersebut naik maka nilai tukar mata uang yang bersangkutan akan menguat, dan sebaliknya. Ada 3 mata uang yang berkorelasi positif terhadap harga komoditi yang dihasilkan oleh negara tersebut, yaitu:
1. Dollar Canada (CAD) dengan harga minyak mentah dunia yaitu WTI (Western Texas Intermediate) dan Brent Oil,
2. Dollar Australia (AUD) dengan harga emas (XAU) dan biji besi (iron ore),
3. Dollar Selandia Baru (NZD) dengan harga produk olahan susu dan daging. Untuk harga produk olahan susu dirilis sebulan 2 kali berupa Global Dairy Trade Price Index (indeks harga GDT) dan bisa dimonitor di halaman berikut
Untuk keterangan lebih lanjut bisa baca: Mengenal Mata Uang Komoditi
Selain harga komoditi, pada umumnya nilai tukar mata uang juga dipengaruhi oleh indeks harga saham dan keadaan geopolitik negara tersebut.
Kategori Minyak
Pertanyaan | Penanya | Balasan | Dilihat | Aktivitas |
Broker Apa Untuk Trading Oil? | Rian | 5 | 7414 | 2013 |
Penyebab Oil Turun Drastis 20 April 2017? | Andy | 3 | 2220 | 2017 |
Kenaikan Harga Minyak Berpengaruh ke Forex? | Jodi Gunawan | 3 | 158 | 21 Okt 2022 |
Apa Dampak Kenaikan Harga Minyak? | Karina Anjani | 2 | 3129 | 2012 |
leverage yg lebih tnggi dapat OP WTI dengan lot yg lbh tnggi? | Eric | 2 | 2439 | 2017 |
Trading WTI Oil? | Krisna | 2 | 1684 | 2020 |