Benarkah Broker Rugi Kalau Kita Profit?
iklan |
iklan |
Broker Forex
Master, ane mau nanya ni. Soal kata2 yg sering ane dengar di group
contohx kyk gini om:
ayo bikin bangkrut broker
Wah, OP ny bagus. Ksian tu broker dll
Krn ane xubie, jdx pengetahuan ane tentang forex msh kurang
Pa bener kalau kita profit, broker ny rugi?
ayo bikin bangkrut broker...
-------------------------
Ini hanya gurauan saja. Broker itu adalah penghubung antara kita dengan pasar. Mereka itu makelar / calo. Kita untung atau rugi mereka tetap dapat untung.
Broker bisa rugi atau gulung tikar jika memang manajemen mereka amburadul. ditahun 2011, ada broker terbesar dari AS yang gulung tikar akibat manajemen keuangan mereka.
Tahu Uni Eropa lagi kerisis keuangan, ini broker terus membeli surat utang Uni Eropa.
Mf Global Bangkrut US$ 1-2 Miliar Menguap
Wajah Munafik Si Pialang Kambuhan
Thanks
Untuk Firdaus,
Untuk broker bertipe Bandar, mungkin hal itu bisa terjadi. Namun demikian, penyebab lain bisa terjadi. Anda bisa menyimak ulasannya di 3 fakta Mengejutkan Tentang Stop Loss Hunters.
Thanks.
@Reiga: Kalimat-kalimat seperti:
- ayo bikin bangkrut broker
- Wah, OP ny bagus. Ksian tu broker dll
Kalimat ini hanya terjadi apabila broker yang digunakan trader tersebut adalah broker bandar (dealing desk). Broker bandar berarti bahwa posisi order kita tidak pernah sampai ke market, sehingga mereka dalam posisi melawan trading Anda, kalau Anda loss maka mereka akan mendapatkan income. Anda loss $1000 maka Broker Bandar akan mendapatkan income $1000. Ini adalah cara kerja Broker Bandar.
Ciri-ciri broker bandar (Dealing Desk/DD) paling mudah dikenali dengan karakter berikut ini:
- Broker Bandar umumnya menetapkan banyak aturan trading (trading terms and conditions) yang berbelit-belit. Karena unsur konflik kepentingan antara broker dan klien sangat tinggi, maka pasal-pasal dalam aturan trading sengaja dibuat untuk memberikan broker "jalan keluar" untuk tidak menunaikan kewajibannya sesuai yang telah dijanjikan pada trader.
- Pada software trading, sering terjadi perlambatan atau percepatan eksekusi order, harga tak bergerak (freeze), manipulasi harga, dan lain-lain. Tujuannya guna membuat trader mudah loss.
- Agar orang tetap tertarik, biasanya Broker Bandar memberikan banyak iming-iming promosi dan bonus fantastis. Contohnya, leverage hingga 1: 1000 atau lebih, Fixed Spread (tak sesuai Market), bonus deposit sekian ratus persen, bisa transfer via pihak ketiga, dan lain-lain. Targetnya mempermudah orang agar menyetor dana kepada mereka.
Terima Kasih
Kategori Broker Forex
Pertanyaan | Penanya | Balasan | Dilihat | Aktivitas |
apakah Max global limited penipuan? | Dadi | 49 | 52548 | 2019 |
Apakah Broker Fintechfx Aman? | Andy | 47 | 74335 | 2018 |
Nominal Balance Di Akun Cent FBS? | Putranto | 39 | 43736 | 2015 |
Akun ECN Aman Terpercaya? | Bagus Irawan | 36 | 5877 | 2014 |
Legalitas Dan Detail Broker Marketiva? | Teguh S. | 25 | 5670 | 2012 |
Cara Withdraw Bonus Start Up $1000? | Sifran | 22 | 12000 | 2018 |