EUR/USD 1.070   |   USD/JPY 155.380   |   GBP/USD 1.246   |   AUD/USD 0.650   |   Gold 2,335.33/oz   |   Silver 27.43/oz   |   Wall Street 38,085.80   |   Nasdaq 15,611.76   |   IDX 7,115.99   |   Bitcoin 64,481.71   |   Ethereum 3,156.51   |   Litecoin 83.80   |   PT PLN (Persero) segera melantai ke Bursa Karbon Indonesia alias IDX Carbon, dengan membuka hampir 1 juta ton unit karbon, 2 jam lalu, #Saham Indonesia   |   PT Sinar Mas Agro Resources and Technology Tbk. (SMAR) meraih fasilitas pinjaman dari Bank BNI (BBNI) senilai $250 juta, 2 jam lalu, #Saham Indonesia   |   Induk perusahaan Google, Alphabet Inc (NASDAQ: GOOGL), menguat sekitar 12%, mencapai rekor tertinggi di sekitar $174.70, 2 jam lalu, #Saham AS   |   Nasdaq naik 1.2% menjadi 17,778, sementara S&P 500 naik 0.8% menjadi 5,123 pada pukul 18.49 ET (22.49 WIB). Dow Jones Futures naik 0.1% menjadi 38,323, 3 jam lalu, #Saham AS

23 Maret 2017 : Pidato Yellen, Retail Sales Inggris, TLTRO ECB, Jobless Claims AS

Penulis

Di samping itu, hari ini akan dirilis juga data New Home Sales AS, hasil lelang TLTRO ECB, indeks kepercayaan konsumen Jerman dan kawasan Euro dan pidato anggota FOMC Kashkari.

Kamis, 23 Maret 2017:

Jam 14:00 WIB: indeks kepercayaan konsumen Jerman versi Gfk bulan April 2017 (Berdampak medium pada EUR)

Indeks kepercayaan konsumen di Jerman ini dirilis oleh Gfk dan dibuat berdasarkan survey terhadap 2000 responden mengenai keadaan ekonomi saat ini dan perkiraan untuk beberapa waktu kedepan. Pertanyaan yang diajukan termasuk keadaan finansial dan produk kebutuhan pokok yang dikonsumsi.

Indeks ini adalah indikator awal bagi pengeluaran konsumen yang menunjukkan aktivitas perekonomian pada umumnya. Meski demikian indikator ini dampaknya tidak sebesar indeks IFO Business Climate karena cakupan responden IFO lebih besar dan lebih berpengaruh pada pasar.

23 Maret 2017 : Pidato Yellen, Retail

Indeks kepercayaan konsumen Jerman untuk bulan Maret 2017 berada pada angka 10.0, lebih rendah dari perkiraan 10.3 dan juga lebih rendah dari bulan Pebruari yang 10.2 akibat turunnya indeks income expectations. Untuk bulan April 2017 diperkirakan indeks akan berada pada angka 10.1. Hasil rilis yang lebih tinggi dari perkiraan akan cenderung mendukung penguatan EUR.

Jam 16:30 WIB
: data Retail Sales di Inggris bulan Pebruari 2017 (Berdampak tinggi pada GBP)

Retail Sales adalah salah satu indikator penting yang bisa menggerakkan mata uang GBP. Di Inggris indikator ini disebut juga dengan Sales Volume atau All Retailers Sales. Ada 2 jenis rilis, Retail Sales total dan Retail Sales inti yang tidak termasuk otomotif dan bahan bakar, masing-masing untuk month over month (m/m) yaitu persentase perubahan dibandingkan dengan bulan sebelumnya dan year over year (y/y) yang dibandingkan dengan bulan yang sama pada tahun sebelumnya.

Penjualan retail merupakan indikator awal untuk pengeluaran konsumen dan akan berdampak pada pertumbuhan dan juga tingkat inflasi. Di Inggris yang berdampak tinggi adalah Retail Sales total baik m/m maupun y/y.

23 Maret 2017 : Pidato Yellen, Retail

Penjualan retail total Inggris bulan Januari lalu turun 0.3% (atau -0.3%), lebih rendah dari perkiraan yang akan naik 1.0% tetapi lebih baik dari bulan Desember 2016 yang turun 2.1%, sementara untuk basis tahunan (y/y) bulan Januari penjualan retail total naik 1.5%, juga lebih rendah dari perkiraan yang akan naik 3.4% dan yang terendah sejak bulan Nopember 2013. Pada bulan Januari 2017 penjualan toko makanan turun 0.5% dan stasiun bahan bakar turun 1.5%.

Untuk bulan Pebruari 2017 diperkirakan Retail Sales total m/m akan kembali naik 0.4% sementara y/y akan naik 2.6%. Hasil rilis yang lebih tinggi dari perkiraan akan cenderung menyebabkan GBP menguat.

Waktu tentative
: hasil lelang TLTRO ECB bulan Maret 2017 (Berdampak medium-tinggi pada EUR)

Hasil lelang ini mengukur jumlah pinjaman ECB ke bank-bank di kawasan Euro dengan bunga sesuai dengan ketentuan dan masa jatuh tempo sesuai dengan yang disepakati. Program ini diharapkan akan meningkatkan likuiditas perbankan di kawasan Euro guna memacu pertumbuhan ekonomi.

Hasil lelang pada 15 Desember 2016 lalu sebesar €62.2 milyard, lebih tinggi dari hasil lelang 22 September 2016 yang €45.3 milyard. Untuk hasil lelang hari ini analis tidak memberikan perkiraan, dan jika lebih tinggi dari sebelumnya (€62.2 milyard) maka akan berdampak positif pada EUR. Hasil lelang TLTRO bulan Maret 2017 ini bisa dilihat disini

Jam 19:30 WIB
: data Jobless Claims AS per 17 Maret 2017 (Berdampak tinggi pada USD)
Jobless Claims mengukur jumlah klaim tunjangan pengangguran selama minggu lalu, dan merupakan data fundamental paling awal yang berhubungan dengan jumlah tenaga kerja. Data Jobless Claims juga indikator awal bagi pengeluaran konsumen yang akan mempengaruhi tingkat inflasi.

Ada 2 data yaitu Initial Jobless Claims dan Continuing Jobless Claims. Initial Jobless Claims mengukur jumlah mereka yang baru pertama kali menerima tunjangan pengangguran dan lebih berdampak. Indikator Jobless Claims biasanya mengacu pada data initial.

23 Maret 2017 : Pidato Yellen, Retail

Minggu lalu Jobless Claims AS turun 2,000 ke 241,000 klaim dibandingkan data minggu sebelumnya, lebih rendah dari perkiraan 245,000 klaim, sementara klaim rata-rata 4 mingguan naik dari 236,500 klaim pada minggu sebelumnya ke 237,250 klaim. Jobless Claims di AS berada dibawah angka 300,000 selama 106 minggu berturut-turut, menunjukkan kondisi pasar tenaga kerja AS yang stabil.

Untuk minggu ini diperkirakan klaim tunjangan pengangguran akan kembali turun 1,000 ke 240,000 klaim. Hasil rilis yang lebih rendah dari perkiraan akan cenderung menyebabkan USD menguat.

Jam 19:45 WIB
: pidato ketua The Fed Janet Yellen (Berdampak tinggi pada USD)

Janet Yellen dijadwalkan memberi pidato sambutan pada konperensi Federal Reserve System Community Development Research di Washington DC. Isi pidato Yellen bisa dibaca disini.

Jam 21:00 WIB
: data New Home Sales di AS bulan Pebruari 2017 (Berdampak medium-tinggi pada USD)

Data ini dirilis oleh Biro Sensus AS, mengukur jumlah penjualan rumah baru di AS selama periode satu bulan. Rilis data ini berdampak tinggi karena penjualan rumah baru akan memicu konsumsi produk-produk lainnya disamping perusahaan leasing dan broker property juga akan memperoleh penghasilan dari transaksi jual beli rumah tersebut.

Indikator ini sering digunakan sebagai konfirmator untuk trend penjualan perumahan dan pengeluaran konsumen. Jika perekonomian sedang mengalami kontraksi atau resesi, New Home Sales adalah salah satu indikator fundamental yang mengisyaratkan keadaan tersebut.

23 Maret 2017 : Pidato Yellen, Retail

Bulan Januari lalu penjualan rumah baru di AS naik 3.7% ke angka 555,000 unit dibandingkan bulan Desember 2016 yang mencapai 535,000 unit, masih lebih rendah dari perkiraan yang 575,000 unit. Kenaikan tersebut disebabkan oleh penjualan rumah baru di bagian midwest yang naik 14.8% ke 70,000 unit, bagian selatan yang naik 4.3% ke 290,000 unit, dan bagian timur laut naik 15.8% ke 44,000 unit.

Untuk bulan Pebruari 2017 diperkirakan penjualan rumah baru akan mencapai 566,000 unit. Hasil rilis yang lebih tinggi dari perkiraan akan cenderung menyebabkan USD menguat.

Jam 22:00 WIB
: indeks kepercayaan konsumen kawasan Euro versi Eurostat bulan Maret 2017 (Berdampak medium pada EUR)

Data ini dirilis oleh Eurostat dan dibuat berdasarkan survey pada 2,300 konsumen di seluruh kawasan Euro mengenai kondisi perekonomian kawasan saat ini dan di waktu yang akan datang. Responden dimintai pendapat tentang pekerjaan, pendapatan, inflasi dan produk-produk utama yang dikonsumsi. Angka indeks positif (lebih besar nol) menunjukkan optimisme dan angka indeks yang negatif menunjukkan pesimisme.

23 Maret 2017 : Pidato Yellen, Retail

Bulan Pebruari lalu angka indeks berada pada -6.2, lebih rendah dari perkiraan yang -5.0 dan yang terendah dalam 3 bulan terakhir. Untuk bulan Maret 2017 diperkirakan indeks kepercayaan konsumen akan berada pada angka -6.0. Angka indeks yang lebih tinggi dari perkiraan (atau angka minus yang lebih rendah dari perkiraan) akan cenderung mendukung penguatan EUR.

Jam 23:30 WIB
: pidato anggota FOMC Neel Kashkari (Berdampak medium pada USD)

Presiden Federal Reserve Bank of Minneapolis yang juga anggota FOMC Neel Kashkari dijadwalkan berbicara pada konperensi Federal Reserve System Community Development Research di Washington DC. Isi pidato Kashkari bisa dibaca disini.

Keterangan
: Update kabar terakhir terkait indikator fundamental bisa diperoleh di Berita Forex Seputarforex .


Arsip Analisa By : Martin
278182
Penulis

Martin Singgih memulai trading sejak 2006. Pernah menjadi scalper dan trader harian, tetapi sekarang cenderung beraktivitas sebagai trader jangka menengah-panjang dengan fokus pada faktor fundamental dan Money Management. Strategi trading yang digunakan berdasarkan sinyal dari Price Action dengan konfirmasi indikator teknikal.