EUR/USD naik karena tanda-tanda pelemahan lebih jauh dalam pasar tenaga kerja membebani dolar AS, 1 hari, #Forex Fundamental   |   Pound Sterling menguat saat PDB kuartal pertama Inggris memperbaiki prospek ekonomi, 1 hari, #Forex Fundamental   |   GBP/USD naik mendekati  level 1.2540, didorong oleh PDB Inggris yang lebih tinggi, 1 hari, #Forex Teknikal   |   Level resistance krusial EUR/USD akan muncul di area 1.0790-1.0800, 1 hari, #Forex Teknikal   |   PT Hillcon Tbk (HILL) mengalokasikan dana sebesar Rp600 miliar untuk belanja modal alias capital expenditure (capex) di 2024, 1 hari, #Saham Indonesia   |   PT GoTo Gojek Tokopedia Tbk (GOTO) telah menuntaskan divestasi 100% saham kepemilikannya di PT Paket Anak Bangsa (PAB) alias GoTo Logistics pada 7 Mei 2024. , 1 hari, #Saham Indonesia   |   PT Graha Mitra Asia Tbk (RELF) akan membagikan dividen final sebesar Rp1.14 miliar dari laba tahun buku 2023, 1 hari, #Saham Indonesia   |   PT Indika Energy Tbk (INDY) akan membagikan dividen tunai senilai $30 juta dari tahun buku 2023, 1 hari, #Saham Indonesia

Metode Trading Dengan EMA 9 Dan EMA 18

SAM 23 Dec 2014
Dibaca Normal 3 Menit
forex > indikator >   #ema   #ema   #metode
Metode ini disebut 'floor trader's method' dan sering digunakan dalam trading harian dengan time frame 1 jam (1-hour) atau 4 jam (4-hour). Pada dasarnya metode ini mengikuti arah trend (trend following).

Metode ini disebut "floor trader's method"dan sering digunakan dalam trading harian dengan time frame 1 jam (1-hour) atau 4 jam (4-hour). Pada dasarnya metode ini mengikuti arah trend (trend following) dengan konsep :

  1. Pada keadaan trending, koreksi atau retracement akan selalu berulang.
  2. Menggunakan indikator exponential moving average (ema) untuk identifikasi arah trend, dan entry berdasarkan arah trend. Periode indikator ema yang digunakan adalah 9 dan 18.
  3. Menggunakan pengamatan formasi candlestick reversal sebagai sinyal untuk entry setelah terjadinya retracement atau koreksi. Formasi candle reversal semisal bullish atau bearish engulfing, atau doji.

Contoh setup untuk keadaan downtrend (sell setup) :

Metode Trading Dengan EMA 9 Dan EMA

Menentukan level entry sell:

  1. Tunggu hingga kurva indikator ema 9 memotong ema 18 dari atas ke bawah, yang adalah sinyal untuk keadaan downtrend.
  2. Tunggu hingga terjadi retracement atau koreksi, yaitu ketika harga bergerak naik dan menyentuh kurva indikator ema 9 atau kurva indikator keduanya.
  3. Amati formasi candle reversal, dan entry sell ketika harga berbalik arah (pull back) dan menembus level terendah bar sebelumnya.
  4. Level stop (stop loss) ditentukan antara 1 hingga 5 pip diatas level tertinggi bar saat retracement.

Contoh setup untuk keadaan uptrend (buy setup) :

Metode Trading Dengan EMA 9 Dan EMA
Menentukan level entry buy:

  1. Tunggu hingga kurva indikator ema 9 memotong ema 18 dari bawah keatas, yang adalah sinyal untuk keadaan uptrend.
  2. Tunggu hingga terjadi retracement atau koreksi, yaitu ketika harga bergerak turun dan menyentuh kurva indikator ema 9 atau kurva indikator keduanya.
  3. Amati formasi candle reversal, dan entry buy ketika harga berbalik arah (pull back) dan menembus level tertinggi bar sebelumnya.
  4. Level stop (stop loss) ditentukan antara 1 hingga 5 pip dibawah level terendah bar saat retracement.

Menentukan level exit:

  1. Dalam metode ini exit bisa ditentukan dengan berbagai cara, antara lain dengan memindahkan level stop ke level break even (level impas), menggunakan trailing stop, mengatur risk/reward ratio sebesar 1:2 atau 1:3, dengan menggunakan level Fibonacci retracement atau expansion, atau ditentukan pada level support atau resistance penting yang terdekat.

 

Kelebihan Dan Kekurangan

Kelebihan metode ini adalah mudah diterapkan, dan kemungkinan untuk berhasil cukup tinggi jika entry pada saat yang tepat, yaitu pada kesempatan pertama setelah cross kedua kurva ema. Selain itu semakin tinggi time frame trading akan semakin akurat.

Kekurangan

  1. Jika ternyata trend lemah maka pergerakan harga akan cenderung sideways (ranging) dan akan menimbulkan banyak kesalahan sinyal (false signals)
  2. Jika trend terlalu kuat kadang retracement tidak pernah menyentuh kurva indikator ema, dan kita akan kehilangan momentum entry meski harga telah bergerak sesuai dengan arah trend.
  3. Semakin jauh retracement dari titik cross kedua kurva ema, semakin tidak akurat sinyal trading yang dihasilkan. Pada contoh diatas, A lebih akurat dibandingkan B, dan B lebih akurat dibandingkan C.

Meski demikian, "floor trader's method" ini masih sering digunakan baik untuk trading jangka pendek maupun jangka menengah. Sedangkan apabila Anda ingin mencoba menggunakan ema untuk trading jangka pendek, strategi EMA 20 di time frame 15 menit bisa menjadi solusi.

Terkait Lainnya
 
EUR/USD naik karena tanda-tanda pelemahan lebih jauh dalam pasar tenaga kerja membebani dolar AS, 1 hari, #Forex Fundamental

Pound Sterling menguat saat PDB kuartal pertama Inggris memperbaiki prospek ekonomi, 1 hari, #Forex Fundamental

GBP/USD naik mendekati  level 1.2540, didorong oleh PDB Inggris yang lebih tinggi, 1 hari, #Forex Teknikal

Level resistance krusial EUR/USD akan muncul di area 1.0790-1.0800, 1 hari, #Forex Teknikal

PT Hillcon Tbk (HILL) mengalokasikan dana sebesar Rp600 miliar untuk belanja modal alias capital expenditure (capex) di 2024, 1 hari, #Saham Indonesia

PT GoTo Gojek Tokopedia Tbk (GOTO) telah menuntaskan divestasi 100% saham kepemilikannya di PT Paket Anak Bangsa (PAB) alias GoTo Logistics pada 7 Mei 2024. , 1 hari, #Saham Indonesia

PT Graha Mitra Asia Tbk (RELF) akan membagikan dividen final sebesar Rp1.14 miliar dari laba tahun buku 2023, 1 hari, #Saham Indonesia

PT Indika Energy Tbk (INDY) akan membagikan dividen tunai senilai $30 juta dari tahun buku 2023, 1 hari, #Saham Indonesia


Forum Terkait

 Sunar |  11 May 2012

apa kelemahan sistem range pada transaksi forex trading master?

Lihat Reply [3]

sistem range gimana? apa sistem rata-rata?
kalau sistem range adalah rata rata kalau tidak sesuai avarage pastinya false/meleset

Thanks

Basir   11 May 2012

@ sunar:
Mungkin yang Anda maksud trading dengan range atau sideways apa kelemahannya.
Kalau yang Anda maksudkan itu maka tergantung dari gaya trading Anda, ada yang suka dengan kondisi pasar trending ada yang suka ranging (sideways). Metode dan strategi untuk masing-masing kondisi berbeda. Ranging atau trending adalah kondisi pasar, jadi tidak bisa disebutkan keunggulan atau kelemahannya, tergantung dari cara trading Anda.

M Singgih   4 Oct 2015

Kelemahan sistem trading range atau sideways terletak pada banyaknya sinyal false apabila harga sudah memasuki trending. Salah satu indikator akurat dalam keadaan sideways adalah oscillator yang menunjukkan oversold dan overbought. Ketika harga sedang trending naik, maka oscillator akan selalu menunjukkan sinyal overbought. Sebaliknya ketika harga sedang trending turun, maka oscillator akan selalu menunjukkan sinyal oversold. Sinyal tersebut adalah false sinyal dalam keadaan trending.

Dengan memahami hal ini, kita bisa mengatisipasi dengan cara mengabaikan sinyal overbought ketika trend naik dan mengabaikan sinyal oversold ketika trend turun.

Kiki R   10 Sep 2019
 Charles |  1 Jun 2012

Salam Pak, Saya mau tanya gimana menurut bapak apakah Saya salah apabila mengunakan cara manual tapi mencontoh metode robot dimana melipat-lipat harga pasang (tidak mengunakan stop loss) mohon sarannya ya.

Lihat Reply [5]

Hal ini mungkin tergantung dari kebijakan broker yang bapak pakai. Apakah melarang atau tidak sistem yang bapak gunakan. Ada broker yang kadang melarang sistem trade tertentu. Semisal melarang hedging atau scalping atau melarang menggunakan robot. Silahkan bapak gunakan saja sistem tersebut. Jika tidak di cancel oleh broker berarti boleh.

Thanks

Basir   1 Jun 2012

Waduh apa harus nunggu sampe dicancel broker baru tau itu cara tradingnya dilarang? Kalau bisa sebelum trading kita sudah tau strategi2 apa saja yang dilarang sama broker, jadi nggak daftar dari awal dan buang2 waktu dan tenaga. Kalau hedging dan scalping saya masih sering jumpa broker yang melarang, tapi kalau robot apa masih ada broker yang tdk berkenan? Mengingat minat untuk trading otomatis sngt besar & terus tumbuh...

Rosya   21 Jul 2016

Untuk Rosya..

Di masa lalu, ada broker - broker yang melarang penggunaan EA atau logic-logic tertentu. Sebut saja FXPRO. Atau anda bisa googling mengenai broker yang kontra dengan EA.

Thanks.

Basir   21 Jul 2016

@charles: mungkin metode yang dimaksud dengan melipat-lipat harga pasang (tidak menggunakan stoploss) adalah metode m singgihgale. Metode ini adalah strategi yang berbahaya karena resiko terburuk MC akan selalu menunggu akun trading kita. Logika dari metode ini adalah menambahkan posisi baru ketika posisi lama sedang loss dengan lot dua kali dari lot posisi pertama.

Tentu ada plus dan minusnya. Plusnya adalah apabila harga sesuai trading plan kita maka loss yang ada sebelumnya dapat kembali dengan cepat. Sedangkan minusnya apabila ternyata harga tidak berhasil berbalik dulu maka akun akan terus floating loss hingga modal di dalam tidak cukup untuk membuka posisi baru lagi dan pada akhirnya akan MC.

Melihat plus dan minusnya di atas, maka metode ini tidak boleh digunakan apabila ingin sukses trading jangka panjang. Tidak seimbang antara resiko dan hasil dimana kalau profit kita hanya mendapatkan sekian persen dari modal, tetapi ketika loss akun bisa terancam MC (Margin Call).

Kiki R   19 Sep 2019

Wah, sebaiknya jangan deh. Open posisi terus tanpa SL itu risikonya gede banget.

Pertama, kita belum tentu punya modal cukup. Kalau modal cukup pun, strategi itu bikin kita cepet kena MC.

Robot bisa pakai strategi itu, karena mereka bisa trading sepenuhnya ikut sistem dan tanpa emosi sama sekali. Tapi manusia kan nggak mungkin gitu. 

Ambil contoh gini. Ada sistem trading menentukan open posisi 1 lot, take profit 100 pips, tanpa SL. Robot akan ngikut aturan itu terus, walau apa pun yang terjadi. Tapi manusia, beda perkara. Ketika dengan gosip yang memprediksi harga bakal naik, dia mungkin berpikir, open posisi 10 lot sekaligus aja deh biar cepet profit...dan kemudian kena MC karena nggak ngikut aturan sistem.

Adanya SL itu "rem otomatis" untuk trader, karena kita sendiri mungkin overlot, overtrading, atau nggak tega cut loss ketika sudah waktunya harus cut loss. Jadi, trading manual itu wajib pakai SL.

Andika   21 Sep 2022
 Octavianus |  7 Jul 2012

Selamat Siang Master, saya bingung maksudnya dari indikator trend, momentum dan support-resistant. apa bedanya master? lalu bagaimana cara memadukan ketiga indikator tersebut supaya dapat dipakaai hingga beroleh profit. terimakasih

Lihat Reply [15]

Indikator Trend adalah indikator untuk mendeteksi Trend. Sedang Momentum adalah moment untuk pengambilam keputusan BUY/SELL atau Exit Trading. Semunya perlu dilatih. Silahkan praktekan dan ulang ulang di account demo terlebih dahulu. selama beberpa minggu atau bulan.  Semunya butuh proses. secara pribadi saya sendiri butuh waktu untuk bisa memahami ini semua. Baru bulan ke 13 belas mulai ada titik terang tentang pergerakan harga.

Thanks

Basir   7 Jul 2012

Untuk Octavianus,

Indikator trend tentu saja adalah indikator yang mencerminkan atau menggambarkan trend yang sedang berlangsung. Indikator yang mencerminkan trend tersebut umumnya adalah Moving Average, ADX.

Sementara indikator momentum adalah indikator yang memberikan sinyal entry dan exit. Karena memberikan sinyal berupa titik entry maupun exit, maka kita bisa menemukan momentum yang tepat kapan sebaiknya memasuki dan keluar dari pasar. Indikator yang memberikan sinyal entry dan exit umumnya seperti Stochastic, MACD, OsMA, Persilangan dua (atau lebih) Moving Average, dll.

Sedangkan support dan resisten berguna untuk mengetahui seberapa jauh pergerakan harga dan juga sebagai indikator untuk mengetahui dimana titik tren akan terhenti sebelum akhirnya berbalik arah.

Semoga bisa membantu.

Argo Gold Spotter   2 May 2019

@ Best:

Mungkin maksud Anda bisa dilihat dalam 1 layar.
Kalau itu yang dimaksud, di Metatrader 4 bisa dengan fasilitas Tile Windows.
Caranya buka untuk H1, H4 dan Daily, kemudian masuk ke Windows - Tile Horizontally atau Tile Vertically.

Berikut contoh GBP/USD H1, H4 dan Daily dengan indikator Ichimoku yang tampil dalam 1 layar dengan Tile Verically:

M Singgih   5 Oct 2018

Untuk Fadjar Setiadi

Warna-warna yang dimaksud adalah sebagai tanda atau kode untuk memudahkan trader untuk melihat arah, anda bisa bisa menggantinya dengan warna lainnya.

Untuk diketahui Indikator adalah alat untuk menganalisa harga. Indikator  bersifat leading atau lagging, kadang bisa true atau false

 

MACD

Indikator teknikal moving average convergence/divergence atau MACD sangat populer dan banyak digunakan oleh para trader di pasar forex. Ada beberapa versi tampilan MACD dalam platform trading namun pada dasarnya mewakili parameter yang sama.

Pada dasarnya MACD menunjukkan arah trend dan momentum pasar. Secara umum MACD digunakan sebagai:

- pengukur kekuatan trend yang sedang terjadi
- pengukur momentum pasar, apakah kondisinya telah overbought atau oversold
- indikator apakah sedang terjadi divergensi bullish atau bearish. Fungsi ini cukup populer karena hasilnya bisa akurat bila sinyalnya terjadi bersamaan dengan momentum pasar yang overbought atau oversold


RSI

Relative Strength Index (RSI) adalah salah satu indikator oscillator yang populer dan dianggap cukup handal. Secara tradisional RSI digunakan untuk menentukan waktu entry yang tepat dengan melihat level overbought dan oversold, serta mendeteksi kemungkinan pergantian arah trend dengan mengamati divergensi terhadap pergerakan harga.

Thanks.

Basir   10 Feb 2016

@ Fadjar Setiadji:

Kalau Anda selalu menggunakan indikator MACD dan RSI tentu tahu arti dari pergerakan masing-masing kurva atau histogram dari indikator tersebut. Mengenai warna bisa diubah sesuai keinginan.
Untuk indikator RSI hanya ada satu kurva, jadi warnanya terserah selera Anda.
Untuk MACD versi Metatrader standard ada 2 warna, yaitu warna histogram MACD (no:0) yang default-nya silver, dan warna kurva sinyal (no:1) yang default-nya red. Anda bisa ganti sesuai selera. Biasanya untuk kurva sinyal berwarna merah (red).


Untuk MACD versi tradisional yang mencakup OSMA (bisa didownload dari broker IBFX) ada 3 warna, yaitu warna kurva MACD (no:0) yang default-nya green, warna kurva sinyal (no:1) yang default-nya red, dan warna histogram OSMA yang default-nya blue. Anda juga bisa ganti sesuai selera. Biasanya untuk kurva sinyal berwarna merah (red).

M Singgih   21 Feb 2016

@Ardian W:

Secara umum, ada 2 cara pak untuk mencari nilai parameter yang optimal untuk sebuah indikator ataupun sebuah strategi/sistem trading secara umum. Keduanya ini didapat dari 2 jenis strategi  atau sistem trading. Keduanya bisa dipakai dan telah terbukti menghasilkan keuntungan di market.

Pertama, untuk strategi dan sistem trading yang dirancang dapat bekerja pada banyak instrument dan time frame. Contoh yang paling terkenal di sini adalah Ichimoku Kinko Hyo atau BBMA OA. Nilai-nilai ini didapat dari hasil pemikiran dan Research dalam waktu yang lama dan mendalam para pembuat strategi tersebut. Misalkan BBMA OA, dahulu dirancang pada time frame Daily dengan nilai indikator merepresentasikan hal-hal khusus seperti:

bbmaoa

  • Bollinger Bands Periode 20 Daily = Merepresentasikan jumlah hari di market selama 1 bulan penuh.
  • Exponential Moving Average Periode 50 = Merepresentasikan jumlah hari di market selama 2 bulan setengah.
  • Moving Average 5 dan 10 = Merepresentasikan jumlah hari di market selama 1 dan 2 minggu.

Dalam kasus BBMA OA karena rata-rata yang digunakan berbasis Moving Average, maka masing-masing indikator yang digunakan merepresentasikan rata-rata =waktu dalam market selama periode tertentu. Jika dipindahkan pada Instrumen lain, maka value tersebut tidak akan berubah dan tetap merepresentasikan hal yang sama. Meski saat dipindahkan ke time frame yang berbeda, nilai-nilai ini tidak perlu dirubah. Walau value yang direpresentasikan berbeda panjangnya, namun fungsinya tidak akan berubah secara signifikan.

  • Bollinger Bands Periode 20 di time frame H1 merepresentasikan 20 jam waktu market.
  • EMA Periode 50 di time frame H1 merepresentasikan 50 jam waktu market.
  • MA-5/10 di time frame H1 merepresentasikan 5 dan 10 jam waktu market.

Cara kedua untuk mencari nilai optimal dalam market adalah dengan menggunakan fitur optimasi atau penyesuaian. Fitur ini biasanya digunakan oleh sistem trading yang dirancang khusus bekerja untuk satu market dan time frame tertentu. Optimasi ini bisa dilakukan secara otomatis ataupun manual sesuai dengan kaidah sistem/strategi yang digunakan. Contohnya jika kita kembali menggunakan BBMA OA sebagai patokan, maka jika digunakan dalam time frame H1, nilai parameter yang akan digunakan akan berubah sebagai berikut:

bbmaoa2

  • Bollinger Bands Periode 24: Merepresentasikan pergerakan harga market selama 1 hari kerja.
  • EMA Periode 60: Merepresentasikan pergerakan harga market selama 2,5 hari kerja.
  • MA periode 6 dan 12 merepresentasikan pergerakan harga market selama seperempat (6jam) dan setengah hari (12 jam kerja)

Bisa juga digunakan Optimasi otomatis yang sudah tersedia pada berbagai macam Platform seperti Metatrader, Tradestation, dll.

Terima kasih, semoga membantu.

Nur Salim   23 Feb 2022

@ Mr. Dudung:

Pada umumnya trader menggunakan kombinasi indikator trend dan momentum, baik trader pemula maupun yang berpengalaman. Indikator trend digunakan untuk mengetahui arah pergerakan harga sementara indikator momentum digunakan untuk menentukan waktu entry yang tepat.

Indikator trend yang sering digunakan adalah moving averages, MACD, Bollinger Bands, parabolic SAR, dan juga ADX, sementara indikator momentum biasanya berupa oscillator seperti RSI, stochasctic dan CCI.

M Singgih   9 Mar 2022

Dalam trading saya selalu pake indikator macd atau rsi namun saya belum ngerti arti warna yg nampak seperti warna merah, hijau, kuning atau ungu dimana pergerakannya kadang searah kadang berlawanan arah mohon penjelasan tentang pergerakan indikator yg berwarna warna itu mas terima kasih

Fadjar Setiadji   6 Feb 2016

Selamat siang, jika menggunakan indikator darimana seorang trader tahu nilai parameter yang pas untuk digunakan? contohx nilai moving average yang terkenal seperti 20,50, dll. Terima kasih

Ardian W   22 Feb 2022

Untuk trader pemula yang bagus menggunakan indikator apa ya?

Mr. Dudung   8 Mar 2022

Bagaimana mengaplikasikan indicator kijun sen H1, H4 Dan kijun sen Daily dalam 1 layar..

Best   3 Oct 2018

Penentuan indikator Lagging dan Leading itu dilihat dari apanya? Dan mana yang terbaik digunakan untuk trading harian? Terima kasih

Sofyan   22 Aug 2022

@Sofyan: Penentuan indikator Lagging dan Leading itu dilihat dari apanya?

Penentuan indikator lagging dan leading dilihat dari perbedaan waktu antara sinyal yang diberikan oleh indikator terhadap perubahan harga yang terjadi di market.

Sebagai contoh, indikator MA termasuk indikator lagging karena sinyal entry dari persilangan garis antara MA periode besar dan kecil terjadi setelah harga sudah berbalik arah.

Seandainya sinyal MA ini terjadi sebelum harga berbalik arah maka indikator MA bisa dikatakan indikator leading.

Sedangkan indikator-indikator dengan sifat leading umumnya termasuk dalam golongan Oscillator, yakni jenis indikator teknikal yang bisa menunjukkan kondisi Overbought dan Oversold. Contohnya seperti Stochastic dan RSI.

Dan mana yang terbaik digunakan untuk trading harian?

Tidak ada indikator terbaik untuk semua karena masing-masing trader trading sesuai dengan gaya dan kepribadiannya masing-masing.

Saya sebagai trader price action meyakini cara trading tanpa indikator adalah yang terbaik untuk saya.

Sedangkan bagi trader lain yang menggunakan stochastic dan MA akan berkata lain dengan menyatakan bahwa indikator stochastic dan MA-lah yang terbaik untuk dia.

Oleh karena itu, saya pribadi menyarankan ke indikator yang sesuai dengan gaya dan kepribadian Anda.

Semua indikator bagus, tinggal Anda memahami cara menggunakannya.

Kiki R   23 Aug 2022

Mau tanya,....

Indikator apa ya

Itu indikator yang saya lingkari itu namanya apa ya? Dan fungsinya juga untuk apa?

Kalista   2 Sep 2022

@Kalista: Indikator tersebut adalah fraktal. Fungsinya sebagai pemberi sinyal/trigger entry market.

Kalau terbentuk di bawah artinya ada sinyal buy, sedangkan jika terbentuk di atas artinya sinyal sell.

Kiki R   3 Sep 2022
 Yoski Yoshihara ... |  5 Feb 2013

tanya gan,gmn settingan parameternya untuk SMA dan EMA,untuk melihat trend di tf 15m ,H1,H4,D1,?
Thanks

Lihat Reply [11]

@ Dadang:
Untuk time frame daily: sma 200 dan sma 50, sma 200 dan sma 100, sma 21 dan sma 55.
Untuk H1: sma 21 dan sma 55, sma 55 dan sma 89.
Untuk M5: sma 8 dan sma 21, sma 21 dan 55.
Akurasi untuk setiap pasangan mata uang bisa berbeda, sebaiknya ditest mana kombinasi yang paling akurat.

Khusus untuk time frame daily, sma 200 day bisa digunakan pada semua pasangan mata uang karena hampir semua trader forex menggunakannya pada time frame daily sebagai acuan arah trend dan acuan support dan resistance.

M Singgih   20 May 2016

@ m.muslim a:

Yang Anda maksudkan yang mana Pak? Tidak dilampirkan gambarnya jadi kami tidak tahu keadaan pergerakan harga di chart yang Anda maksud.

Dari keterangan Anda:

- Time frame trading yang Anda gunakan H4 atau daily?
- sma cross untuk melihat arah trend sedang stochastic untuk menentukan momentum entry, yaitu ketika terjadi cross (perpotongan) antara kurva %K dan kurva %D.

- Secara umum SL ditentukan berdasarkan level resistance atau support yang terdekat, dan TP dihitung berdasarkan risk/reward ratio, usahakan minimal 1:1, dan sesuaikan juga dengan level resistance atau support yang mendekati perhitungan tersebut.
- Trailing stop hanya diterapkan jika kondisi pasar sedang trending dengan kuat. Bisa diamati dari indikator ADX. 

M Singgih   8 Mar 2018

@Yoski Yoshihara Ryuza: Settingan SMA dan EMA berbeda-beda setiap metode yang digunakan.

1. Scalper: Time frame M5/M15 dengan SMA 5 Close dan SMA 10 Close + Stochastic Oscilator  14,3,3 – Level 20 : 80

2. EMA + MACD system: Time frame H1 dengan EMA 50  - Close dan  MACD 12,26,9 – Close

3. Long MA System: Time frame H1 dengan SMA 100 dan SMA 14

4. 50 SMA Trading Strategy: Time frame H1/H4 dengan SMA 50 dan RSI 14 (20/30 - 70/80) + Daily Pivot

Tidak ada settingan sempurna dalam trading, sehingga kunci utama penggunaan periode SMA dan EMA adalah kemampuan kita menerjemahkan pergerakan harga berdasarkan indikator SMA dan EMA yang kita gunakan. 

Terima Kasih

Kiki R   24 Oct 2019

@ Faradillah:

Jika menggunakan platform Metatrader, masuk ke: Insert – Indicators – Trend – Moving Average, pilih Period yang diinginkan (misal 200), pilih MA method: Simple, Apply to: Close.

Amati pergerakan harga. Jika harga berada di atas kurva SMA, diasumsikan pergerakan harga sedang bullish, sebaliknya jika harga berada di bawah kurva SMA, diasumsikan pergerakan harga sedang bearish.

Untuk keterangan mengenai Simple Moving Average (SMA), silahkan baca:

M Singgih   23 Mar 2022

Bagimana cara menggunakan indikator Simple Moving Average (SMA)?

Faradillah   22 Mar 2022

strategi sma 5 cross 18 weigthed close tf 4h dan stochastic default tf daily ini dengan aturan SL, TP, dan trailing stop nya bagaimana? apa ada aturan exit spesifik atau aturan entry tambahan?

TQ
M.muslim A   7 Mar 2018

Mau tnya tanya masta...brp setting SMA untuk TF5...TF H1...TF D1...yg berdasarkan pengalaman masta bertrading...dgn menggunakan 2 SMA....trims...

Dadang   12 Sep 2013

Jika digunakan untuk melihat pair emas, SMA atau EMA yang paling bagus untuk melihat tren jangka panjang?

Faiz   28 Jun 2022

@Faiz: SMA. Sebagai contoh SMA periode 200 termasuk populer digunakan oleh para trader untuk melihat trend jangka panjang. SMA 200 selain untuk trend filter, bisa juga digunakan sebagai level support/resisten. 

Kiki R   28 Jun 2022

Bagaimana menggunakan SMA-200 dan RSI untuk deteksi tren?

Supratman   29 Jul 2022

@Supratman: RSI adalah indikator berjenis oscillator, bukan untuk mendeteksi tren.

Cara menggunakan SMA-200 untuk melihat tren cukup sederhana.

  • Apabila harga sekarang berada di bawah garis SMA-200 Day, berarti pasar sedang mengalami downtren (tren turun), pada saat tersebut pasar sedang dikuasai oleh para seller yang mengakibatkan terciptanya tren Bearish.
  • Sebaliknya, jika harga berada di atas garis SMA-200 Day, maka dapat dipastikan bahwa pasar sedang mengalami uptren (tren naik), artinya pada saat itu pasar sedang dikuasai oleh buyer yang mengakibatkan terciptanya  tren Bullish.
Kiki R   30 Jul 2022
 Eric Suwandi |  19 Nov 2014

apa sebenarnya regresi linear itu dan bagaimana menggunakannya untuk trading?

Lihat Reply [1]

Secara sederhana, Linear Regression yang dapat membantu anda dalam memahami suatu trend dengan gambar layaknya sebuah kurva yang mengikuti perkembangan sebuah pergerakan harga. Dimana konsepnya hampir sama seperti ketika saat kita menggunakan Moving Average (MA).

Linear Regression merupakan sebuah data statistik yang dapat memprediksikan suatu harga kedepan dari data masa lalu, biasanya digunakan dimana saat pergerakan harga sedang mengalami kenaikan maupun penurunan yang sangat signifikan.

Perlu pengkajian lebih dalam tentang hal ini, bagi mereka yang bergelun dalam dunia ekonomi setidaknya memahami akan hal ini.

Thanks.

Basir   19 Nov 2014
 

Komentar @inbizia

Setuju dengan jawaban agan! Bahwa, dalam analisis trading secara manual, metode multiple time frame sering digunakan oleh trader. Mereka biasanya melihat tren secara keseluruhan di time frame yang lebih tinggi, seperti Daily (D1) atau 4-hours (H4), kemudian beralih ke time frame yang lebih rendah untuk mencari titik entry yang lebih spesifik dan akurat.

Untuk day trader, menggunakan time frame 15 menit sebagai salah satu pilihan time frame adalah hal yang umum. Time frame yang lebih rendah seperti TF15 memberikan pergerakan harga yang lebih sensitif dan memungkinkan trader untuk melihat pergerakan harga secara lebih terperinci dalam skala kecil. Ini membantu dalam mencari titik masuk (entry point) dan peluang trading yang lebih cepat dalam jangka waktu harian.

Mengenai multiple time frame bisa baca di artikel ini: Panduan Time Frame untuk Pemula dari Finex

 Hans |  29 Jul 2023
Halaman: Cara Tingkatkan Analisa Dengan Trading Tools Mifx

Terima kasih info nya, jadi tahu kalau Monex menggunakan metode STP yang termasuk dalam NDD (Non DealingDesk). Saya sendiri sudah open Account di Monex (dan juga di Finex - yang menggunakan metode STP NDD juga).

Sebenarnya akan lebih aman bagi kita sebagai Trader untuk memilih Broker yang NDD, jadi tidak ada kepentingan dari Broker ybs untuk menjadi lawan kita dalam bertransaksi. Dengan broker NDD, semua transaksi yang kita open akan langsung diteruskan ke Market, dan Broker tidak ikut campur (misalnya dengan memanipulasi Price/Chart). Broker yang benar memperoleh keuntungan murni dari Komisi dan Spread, dan bukan dari Loss nya kita.

 Gunawan |  16 Aug 2023
Halaman: Ciri Broker Terpercaya Versi Broker Monex

Halo juga kawan...
saya bantu menejaskan ya terkait aturan deposit di broker FOREXimf . Sebelumnya saya kurang setuju kalo kamu mengatakan depositnya termasuk murah. Gini ya, mungkin kalo pakek dollar keliatan rendah, tapi jika di rupiahkan minimum depositnya 3 juta rupiah dan itu mahal menurut saya. Padahal ada broker yang menawarkan deposit lebih rendah dari itu seperti MFIX yang menawrkan deposit minimum Rp.500.000 untuk penggunanya.
Memang dari sekian banyak metode deposit yang disajikan oleh broker ini, Metode bank memang paling banyak diminati terutama oleh trader Indonesia. FOREXimf menawarkan 2 jenis mata uang, ayaitu Rupiah dan Dollar.
Waktu yang dibutuhkan untuk memproses deposit masuk ke dalam akun trading, tergatung dengan metode yang digunakan. Baisanya kalo menggunakan transfer Bank sih lebih mudah dalm cepat, kira kira beberapa menit sudah sampai ke akun anda. Namun jika anda depositnya dalam Dollar AS, biasanya masuknya akan lebih lambat, kira kira 2-3 jam kerja.
Jika deposit/transfer dana dilakukan malam hari di atas pukul 21.00 WIB, maka dana baru akan kami terima/depositkan di atas pukul 01.00 WIB (tergantung proses bank terkait) karena adanya proses end of day/offline dari bank terkait dan kami tidak dapat melakukan pemeriksaan mutasi dana.

 Bambang |  22 Sep 2023
Halaman: Cara Deposit Withdrawal Di Foreximf

"Dengan adanya manajemen portofolio, para investor dan trader dapat terbantu dalam memantau sekaligus mengurus aset yang mereka miliki secara detail."

Ada yg bsa jelaskan ga ya perbedaan antara investor dan trader. Soalnya istilah dua hal ini sering membuat gue jdi bingung sndiri. Yg gue ngerti dan tau selama ini adalah investor itu biasa identik dngn saham, dan trader identik dngn Forex. Tetapi ada kalanya di saham itu ada istilah trader jga dan begitu jga sebaliknya di Forex, terdapat juga istilah investor di Forex, apalagi klu metode tradingnya memakai PAMM yg ga ada di broker2 lokal.

So, apa sihh perbedaan antara investor dan trader? Selain itu, sbagai pemula sebaiknya memilih jadi investor ato trader apabila terdapat perbedaan di kedua istilah tsb. Makasih ya sblmnyaa min! Mohon dijwb!

 Fidelya |  17 Oct 2023
Halaman: Mengenal Proses Manajemen Portofolio Ala Broker Hsb

6 pips itu jaraknya cukup besar ya dngn di entry level? Kira2 pendapatnya dong suhu2 Inbizia klo jarak 6 pips itu beresiko ato ga buat pemula? Trus mengenai metode trading scalping yg disinggung sedikit di artikel, dikatkaan klu kita trader yg pke scalping ini akan beresiko besar klo kta ambil jarak 6 pips. Klu scalping itu sndiri normalnya di berapa pips ya?

Ane mau benar2 mastiin dllu dahh apakah cashback di Finex itu cukup oke ato ga buat ane, soalnya ane sndiri bnr2 udah tertarik dngn Finex dan krna kondisi modal utk trading jga ga tinggi, cma $10 aja di akun mikro Finex kita dah bsa trading gitu.

Mohon bntuannyaa, terima ksh bnyk

 Benny |  20 Oct 2023
Halaman: Mifx Rewards Vs Finex Cashback Mana Yang Lebih Banyak Cuan

Sbnrnya bnyk sih keuntungan klo km mau investasi sukuk ritel, dibndingkan investasi lainnya. nah keuntungan yg prtma stlh investasi km udh pasti dpt keuntungan tiap bulannya dan jumlhnya sesuai dg kespakatan dan imbal hasil ini sudah dijamin tiap bulannya olh negara.

trus keuntungan lainnya km gak perlu pake modal yg banyak utk dptin sukuk ritel, km cm butuh dana minimum Rp1 juta aja utk bs dpt sukuk tsb, dan maksimal pembelian sukuk ritel Rp3 miliar per transaksi, nah ini jg udah jawab pertanyaan ketiga.

Trus selain itu dg investasi sukuk ritel ini, maka scra tidak lgsung km udah mendukung dan membantu pembangunan nasional, krna investasi sukuk ini emang digunakan utk pembiayaan pembangunan nasional dlm hal infrastruktur.

Trus dg suku ritel ini udh pasti sesuai dg prinsip investasi syariah, krn sukuk ritel ini udh dijamin terbebas dr praktek riba.

itu aja sih keuntungan yg gw tau, mgkin yg lain ada yg mau nambahin boleh kok hehehe.

 Asgaf |  30 Oct 2023
Halaman: Kenali Risiko Investasi Di Sukuk Ritel Sr

Komentar[8]    
  Jeni   |   11 Jun 2015
Bang kalo yang kelemahan nomer 2 bisakah diambil open setelah satu candle H4 selesai terbentuk? Atau misal kita open dengan memecah periode H4 jadi H1, jadi kita bisa open di saat close H1? Walau memang ada kemungkinan close H1 tersebut dibawah broken high? Untuk kekurangan ke 3 apakah bisa kita tambahin strategi switching sebagai antisipasi ketidakakuratan sinyal?
  M Singgih   |   1 Jul 2015
@Jeni:
- Diambil open setelah satu candle H4 selesai terbentuk: bisa saja asal sesuai dengan ketentuannya, yaitu candle harus menyentuh kurva moving average untuk mengambil momentum penerusan trend.

- Open dengan memecah periode H4 jadi H1 : bisa saja asal kondisi pasarnya sama-sama trending.
Sebaiknya dalam hal ini Anda konsisten pada time frame, sebab kondisi pasar di H4 belum tentu sama dengan yang di H1.

- Bagaimana strategi switching yang Anda maksud? karena dalam hal ini kita hanya akan buy jika uptrend dan sell jika downtrend.
  Gian Sanusi   |   13 Sep 2015
kenapa metode trading harian ini disebut floor trader method?
  M Singgih   |   17 Mar 2016
@Gian Sanusi:
Karena dulunya metode ini sering digunakan oleh floor trader forex, yaitu ketika masih belum ada trading online, dan untuk order buy atau sell harus telepon ke dealing desk.
  Rudi Sdw   |   13 Nov 2015
Maaf klo boleh tau berapa tepat nya tf yg direkomendasikan ntuk metode trading ni? Memang semakin tinggi tf semakin baik. Tp seberapa tinggi tf itu? h4, d1, atau sampai w1? trims.
  M Singgih   |   17 Mar 2016
@Rudi Sdw
Direkomendasikan pada time frame daily, H4 (4 jam) dan H1 (1 jam).
  Priyadi   |   20 Nov 2015
bagaimana cara mengetahui trend akan kuat atau tidak? karena katanya kalau trend lemah maka harga akan sideways dan banyak salah sinyal. apa dengan melihat trend di chart saja sudah cukup? atau kita harus menggabungkan dengan analisa fundamental
  M Singgih   |   17 Mar 2016
@Priyadi: Kekuatan trend bisa dilihat dari indikator MACD dan ADX. Trend akan melemah jika kurva indikator MACD dan kurva sinyal mulai berimpit, dan garis histogram indikator ADX berada dibawah level 25.

Sebaliknya trend akan kuat jika jarak antara kurva MACD dan sinyal makin lebar, dan garis histogram indikator ADX berada diatas level 25. Berikut contoh pada EUR/USD daily:


Mengenai faktor fundamental, jika Anda trading pada time frame H1 (1 jam) atau H4 (4 jam) cukup hindari saat-saat rilis data berdampak tinggi atau peristiwa berdampak tinggi. Namun jika trading pada time frame daily analisa fundamental jangka panjang perlu dipertimbangkan.