EUR/USD 1.071   |   USD/JPY 158.190   |   GBP/USD 1.252   |   AUD/USD 0.655   |   Gold 2,333.98/oz   |   Silver 27.48/oz   |   Wall Street 38,239.66   |   Nasdaq 15,927.90   |   IDX 7,097.79   |   Bitcoin 63,113.23   |   Ethereum 3,262.77   |   Litecoin 83.95   |   PT GoTo Gojek Tokopedia Tbk. (GOTO) akan menerbitkan laporan keuangan periode kuartal I/2024 pada hari ini. Pendapatan diprediksi Rp2.67 triliun dengan rugi bersih Rp799 miliar, 1 jam lalu, #Saham Indonesia   |   PT HM Sampoerna Tbk. (HMSP) mencatatkan penjualan bersih sebesar Rp29.10 triliun per Maret 2024, 1 jam lalu, #Saham Indonesia   |   PT PP (Persero) Tbk. (PTPP) menyiapkan pelepasan sejumlah aset properti di kawasan Monas kepada investor asing sebagai salah satu persiapan pemindahan pemerintahan ke IKN Nusantara, 1 jam lalu, #Saham Indonesia   |   S&P 500 naik 0.1% menjadi 5,1137, sementara Nasdaq 100 naik 0.1% menjadi 17,862, pada pukul 19:09 ET (23:09 GMT). Dow Jones naik 0.1% menjadi 38,489, 1 jam lalu, #Saham AS

Dolar Aussie Tenggelam Bersama GDP Australia Kuartal Tiga, PMI Jasa China Tak Membantu

Penulis

Dolar Australia merosot pada hari Rabu (03/12) ini terseret oleh rendahnya angka GDP Australia yang lebih buruk dibandingkan ekspektasi. Penyebabnya adalah investasi modal publik dan swasta yang mengalami penurunan secara tiba-tiba.

Dolar Australia merosot pada hari Rabu (03/12) ini terseret oleh rendahnya angka GDP Australia yang lebih buruk dibandingkan ekspektasi. Penyebabnya adalah investasi modal publik dan swasta yang mengalami penurunan secara tiba-tiba.

aussie_dollar
GDP Australia kuartal ketiga hanya mengalami kenaikan 0.3 persen, sangat jauh di bawah ekspektasi kenaikan 0.7 persen kuartal per kuartal. Pembentukan modal tetap bruto dari sektor swasta jatuh 2.4 persen gara-gara merosotnya konstruksi non pemukiman.

Namun, kemerosotan tersebut mendapat keseimbangan dari kenaikan yang terjadi pada sektor permesinan dan peralatan sebanyak 7 persen. Pembentukan modal tetap bruto dari sektor publik juga jatuh hingga 4.4 persen dan tereduksi 0.5 poin dari GDP pada kuartal ketiga.

AUD/USD diperdagangkan pada 0.8400, terseret turun 0.59 persen setelah laporan tersebut dirilis. Dolar Australia diperdagangkan pada 0.8397 terdahap Dolar AS pada pukul 11:45 waktu Sydney dari sebelumnya di 0.8462.

Pemotongan Suku Bunga RBA Harus Dipikirkan

Selain itu, keterpurukan Dolar Australia pagi ini tampak tak banyak terbantu oleh laporan dari negara partner perdagangan nomor satu Australia, China, dimana angka PMI Jasa untuk bulan November mengalami kenaikan ke posisi 53.9, tipis saja dibandingkan 53.8 pada bulan Oktober lalu.

Matthew Peter, Kepala Ekonom QIC Brisbane menyampaikan komentarnya pada Bloomberg,"Hal ini (kondisi pertumbuhan Australia) harus menjadi pertimbangan akan kemungkinan pemotongan suku bunga RBA". Menurut Peter, anjloknya nilai tukar Dolar Aussie memang akan menolong sektor non pertambangan dalam perekonomian. Namun, Australia sebetulnya tidak bisa menunggu efektivitas dari langkah tersebut.

213637
Penulis

Sudah aktif berkecimpung di dunia jurnalistik online dan content writer sejak tahun 2011. Mengenal dunia forex dan ekonomi untuk kemudian aktif sebagai jurnalis berita di Seputarforex.com sejak tahun 2013. Hingga kini masih aktif pula menulis di berbagai website di luar bidang forex serta sebagai penerjemah lepas.