EUR/USD 1.086   |   USD/JPY 155.450   |   GBP/USD 1.267   |   AUD/USD 0.667   |   Gold 2,414.41/oz   |   Silver 29.99/oz   |   Wall Street 39,869.38   |   Nasdaq 16,698.32   |   IDX 7,246.70   |   Bitcoin 66,940.80   |   Ethereum 3,122.95   |   Litecoin 83.87   |   Para buyer GBP/USD jika area support 1.2630 berhasil bertahan, 1 hari, #Forex Teknikal   |   EUR/USD mode koreksi setelah kenaikan, 1 hari, #Forex Teknikal   |   EUR/JPY melanjutkan kenaikan, rintangan berikutnya terlihat di area 169.40, 1 hari, #Forex Teknikal   |   EUR/USD turun mendekati level 1.0850, area support lebih lanjut pada EMA-9, 1 hari, #Forex Teknikal   |   PT Industri Jamu Dan Farmasi Sido Muncul Tbk (SIDO) telah memutuskan untuk membagikan dividen final sebesar sebesar Rp540 miliar, 2 hari, #Saham Indonesia   |   PT Adaro Energy Indonesia Tbk. (ADRO) menyampaikan jadwal pembagian dividen tahun buku 2023 sebesar Rp6.45 triliun dengan cum date tanggal 27 Mei 2024, 2 hari, #Saham Indonesia   |   PT Lautan Luas Tbk. (LTLS) akan membagikan dividen tahun buku 2023 sebesar Rp35 per saham pada 13 Juni 2024, 2 hari, #Saham Indonesia   |   S&P 500 stabil pada 5,320, sementara Nasdaq 100 mendatar di 18,653 pada pukul 19:36 ET (23:36 GMT). Dow Jones datar di 40,017, 2 hari, #Saham AS

GBP/USD Terungkit Pasca Apiknya PMI Jasa Inggris Bulan Juni

Penulis

Poundsterling agak terungkit naik terhadap Dolar AS di hari Jumat (03/07) sore ini setelah data menunjukkan bahwa sektor jasa Inggris berekspansi dalam laju yang lebih cepat dibandingkan dengan ekspektasi pada bulan ini. Meski demikian, perolehan yang dicapai oleh GBP/USD masih terganjal oleh masalah krisis utang Yunani.

Poundsterling agak terungkit naik terhadap Dolar AS di hari Jumat (03/07) sore ini setelah data menunjukkan bahwa sektor jasa Inggris berekspansi dalam laju yang lebih cepat dibandingkan dengan ekspektasi pada bulan ini. Meski demikian, perolehan yang dicapai oleh GBP/USD itu masih terganjal oleh masalah krisis utang Yunani yang menunggu hasil referendum bailout utang pada 5 Juli esok.

inggris_kota
GBP/USD mencapai angka 1.5639 di pembukaan sesi perdagangan Eropa sore hari ini, level tertinggi dalam satu sesi. Pair tersebut kemudian terkonsolidasi pada posisi 1.5623 atau meningkat 0.10 persen. Volume perdagangan diperkirakan akan kecil akibat liburnya pasar AS untuk merayakan Independence Day besok.

Terganjal Krisis Yunani

Grup riset Markit melaporkan pada hari ini bahwa indeks PMI Jasa Inggris mengalami kenaikan ke posisi 58.5 di bulan Juni, dari bulan sebelumnya di angka 56.5. Kenaikan kali ini mematahkan ekspektasi yang memperkirakan sektor jasa Inggris akan mencapai 57.4. (Baca juga: Data Ekonomi Inggris Memuaskan)

Meski demikian, kenaikan tersebut diperkirakan hanya akan terbatas mengingat PM Yunani yang mendesak warganya agar menyuarakan "NO" dalam referendum mendatang. Suara "Tidak" atau "No" tersebut berarti menolak persyaratan yang diajukan oleh para kreditor untuk memberikan bailout. PM Yunani, Alexis Tsipras, yang baru saja menjabat sebagai PM Yunani pada Januari 2015 ini bahkan siap mempertaruhkan jabatannya apabila ternyata, rakyat Yunani lebih memilih untuk kembali austerity demi mendapatkan dana bailout dari kreditor-kreditor Uni Eropa.

238678
Penulis

Sudah aktif berkecimpung di dunia jurnalistik online dan content writer sejak tahun 2011. Mengenal dunia forex dan ekonomi untuk kemudian aktif sebagai jurnalis berita di Seputarforex.com sejak tahun 2013. Hingga kini masih aktif pula menulis di berbagai website di luar bidang forex serta sebagai penerjemah lepas.