EUR/USD 1.072   |   USD/JPY 156.820   |   GBP/USD 1.256   |   AUD/USD 0.656   |   Gold 2,289.76/oz   |   Silver 26.62/oz   |   Wall Street 37,815.92   |   Nasdaq 15,983.08   |   IDX 7,234.20   |   Bitcoin 60,636.86   |   Ethereum 3,012.29   |   Litecoin 79.50   |   USD/CHF berada di atas level 0.9100, perhatian tertuju pada keputusan kebijakan The Fed, 15 jam lalu, #Forex Teknikal   |   Pound Sterling Kesulitan menemukan arah menjelang keputusan the Fed, 15 jam lalu, #Forex Fundamental   |   Fokus pada data Inflasi dan PDB zona Euro jelang peristiwa-peristiwa penting minggu ini, 15 jam lalu, #Forex Fundamental   |   Penjualan ritel Jerman naik 0.3% YoY di bulan Maret versus -2.7% sebelumnya, 15 jam lalu, #Forex Fundamental   |   PT GoTo Gojek Tokopedia Tbk (GOTO) telah menandatangani perjanjian jual beli bersyarat untuk melakukan divestasi atau pelepasan unit bisnis GoTo Logistics (GTL), 22 jam lalu, #Saham Indonesia   |   PT Astra International Tbk. (ASII) mencatatkan penurunan pendapatan pada kuartal I/2024, turun 2.13% menjadi Rp81.2 triliun, 22 jam lalu, #Saham Indonesia   |   Telkom Indonesia (Persero) Tbk. (TLKM) akan melaksanakan RUPS pada 3 Mei 2024 yang diperkirakan memutuskan alokasi dividen, 22 jam lalu, #Saham Indonesia   |   S&P 500 stabil pada 5,144, sementara Nasdaq 100 mendatar di 17,908 pada pukul 19:09 ET (23:09 GMT). Dow Jones turun sedikit menjadi 38,543, 22 jam lalu, #Saham AS

Pound Jeblok, Masa Depan Manufaktur Inggris Suram

Penulis

PMI Manufaktur Inggris merosot ke 55.9 dibandingkan dengan 56.9 sebelumnya. Meski masih ekspansi, sektor produksi dan manufaktur Inggris terancam dalam beberapa bulan ke depan.

Seputarforex.com - Sektor Manufaktur Inggris masih berekspansi solid pada bulan September, walaupun ada perlambatan dalam lajunya. Dalam laporan yang diterbitkan oleh Markit CIPS pada Senin (02/Oktober) sore ini, PMI Manufaktur Inggris merosot ke angka 55.9 dalam penyesuaian musiman, dibandingkan dengan 56.9 pada bulan Agustus lalu. Padahal para analis mengeskpektasikan indeks akan menurun ke kisaran 56.4 pada bulan September.

koin-gbp

Kendati level pada bulan September itu masih tergolong dalam ekspansi, namun melemahnya pertumbuhan new order dan perlambatan yang terjadi di antara para produsen barang-barang investasi dinilai tidak menjanjikan untuk data beberapa bulan ke depan.

"Melambatnya pertumbuhan pada bulan September merupakan sinyal tambahan yang menunjukkan bahwa momentum mulai memudar dalam ekonomi Inggris secara luas," kata Rob Dobson, direktur IHS Markit yang menghimpun survei tersebut.

Ada pula sinyal-sinyal yang menunjukkan bahwa inflasi akan mengalami kenaikan. Masalahnya, itu akan menjadi dilema bagi Bank Sentral Inggris (BoE) yang mengemban tugas untuk menyeimbangkan pertumbuhan ekonomi yang melambat akibat kenaikan harga yang disebabkan oleh jebloknya Sterling.

Dobson menambahkan bahwa tekanan naik yang terjadi dalam inflasi dapat menurunkan profitabilitas dan berpotensi mengganggu jadwal produksi dalam beberapa bulan ke depan.

Menyusul laporan PMI Manufaktur Inggris hari ini, GBP/USD terguling dan menyentuh level 1.331 terlemah sejak tanggal 14 September. Sedangkan EUR/GBP berada pada kisaran 0.8221. Euro masih tertekan akibat upaya kemerdekaan Catalonia.

 

Frustasi Dengan Negosiasi Brexit

Sementara itu, perkembangan Brexit menemui jalan buntu. Menurut Menkeu Inggris Philip Hammond dalam wawancara televisi hari ini, baik PM Theresa May maupun menteri-menterinya, semuanya sedang frustasi dengan lambatnya negosiasi Brexit. Hammond juga mulai ragu dengan kapabilitas Boris Johnson sebagai Menlu akibat negosiasi dengan Uni Eropa yang tak kunjung membawa hasil.

280435
Penulis

Sudah aktif berkecimpung di dunia jurnalistik online dan content writer sejak tahun 2011. Mengenal dunia forex dan ekonomi untuk kemudian aktif sebagai jurnalis berita di Seputarforex.com sejak tahun 2013. Hingga kini masih aktif pula menulis di berbagai website di luar bidang forex serta sebagai penerjemah lepas.