EUR/USD 1.086   |   USD/JPY 155.450   |   GBP/USD 1.267   |   AUD/USD 0.667   |   Gold 2,414.41/oz   |   Silver 29.99/oz   |   Wall Street 39,869.38   |   Nasdaq 16,698.32   |   IDX 7,246.70   |   Bitcoin 67,051.87   |   Ethereum 3,094.12   |   Litecoin 84.19   |   Para buyer GBP/USD jika area support 1.2630 berhasil bertahan, 1 hari, #Forex Teknikal   |   EUR/USD mode koreksi setelah kenaikan, 1 hari, #Forex Teknikal   |   EUR/JPY melanjutkan kenaikan, rintangan berikutnya terlihat di area 169.40, 1 hari, #Forex Teknikal   |   EUR/USD turun mendekati level 1.0850, area support lebih lanjut pada EMA-9, 1 hari, #Forex Teknikal   |   PT Industri Jamu Dan Farmasi Sido Muncul Tbk (SIDO) telah memutuskan untuk membagikan dividen final sebesar sebesar Rp540 miliar, 1 hari, #Saham Indonesia   |   PT Adaro Energy Indonesia Tbk. (ADRO) menyampaikan jadwal pembagian dividen tahun buku 2023 sebesar Rp6.45 triliun dengan cum date tanggal 27 Mei 2024, 1 hari, #Saham Indonesia   |   PT Lautan Luas Tbk. (LTLS) akan membagikan dividen tahun buku 2023 sebesar Rp35 per saham pada 13 Juni 2024, 1 hari, #Saham Indonesia   |   S&P 500 stabil pada 5,320, sementara Nasdaq 100 mendatar di 18,653 pada pukul 19:36 ET (23:36 GMT). Dow Jones datar di 40,017, 1 hari, #Saham AS

Rapat BoJ November Hanya Undur Deadline Target Inflasi

Penulis

Bank Sentral Jepang (BoJ) lagi-lagi tak menambah stimulus kendati memotong proyeksi inflasinya dan memperingatkan akan adanya risiko pada outlook inflasi. USD/JPY bergerak flat merespon hasil kebijakan moneter BoJ bulan November 2016 ini.

Seputarforex.com - Bank Sentral Jepang (BoJ) lagi-lagi tak menambah stimulus kendati memotong proyeksi inflasinya dan memperingatkan akan adanya risiko pada outlook inflasi. BoJ tampaknya enggan melakukan perubahan kebijakan yang berarti kecuali ada ancaman yang serius membahayakan pemulihan ekonomi Jepang yang pada dasarnya sudah rapuh.

bank_of_japan
BoJ kembali mengundurkan waktu pencapaian target inflasi 2 persen dan memberikan peringatan bahwa momentum inflasi saat ini lebih lemah daripada tiga bulan yang lalu. Dalam basis kuartalan, perkiraan inflasi untuk tahun fiskal selanjutnya diundur ke bulan Maret tahun 2018, dan dipatok menjadi 1.5 persen dari 1.7 persen yang sempat diproyeksikan pada rapat BoJ bulan Juli lalu.

Selain itu, sesuai ekspektasi pasar, BoJ mempertahankan target suku bunga jangka pendeknya dalam rate minus 0.1 persen dan menjaga agar yield obligasi 10 tahunan pemerintah Jepang tetap di kisaran 0 persen.


Pemotongan Inflasi Dan Pengunduran Timing Tak Akan Membuat BoJ Bertindak Agresif

"BoJ telah lama bergulat dalam perjuangan mencapai target inflasi, sehingga keputusan penundaan waktu pelaksanaan (timing) dalam rapat kebijakan kali ini tidak akan bisa memaksa (BoJ) untuk bertindak lebih jauh," kata Yasunari Ueno, Kepala Ekonom di Mizuho Securities yang dikutip oleh Reuters.

"Satu-satunya pemicu pelonggaran hanyalah penguatan tajam Yen. BoJ mungkin hanya bergeming saja beberapa bulan ke depan sampai USD/JPY menyentuh level 90-95 Dolar," lanjutnya.

USD/JPY bergerak flat di kisaran 104.80 di sesi perdagangan hari Selasa siang ini, setelah laporan tersebut dirilis. Siang ini, gubernur BoJ Haruhiko Kuroda, akan menyampaikan pidatonya tentang kebijakan moneter.

275663
Penulis

Sudah aktif berkecimpung di dunia jurnalistik online dan content writer sejak tahun 2011. Mengenal dunia forex dan ekonomi untuk kemudian aktif sebagai jurnalis berita di Seputarforex.com sejak tahun 2013. Hingga kini masih aktif pula menulis di berbagai website di luar bidang forex serta sebagai penerjemah lepas.