Menu

Aksi Jual Mereda, Harga Emas Mencoba Bangkit

Rama Anandhita

Aksi jual yang sebelumnya terjadi pada emas tampak terhenti. Secara teknikal, harga emas telah berhasil menembus ke atas indikator Supertrend.

Analisa Fundamental Emas

Setelah mengawali pekan ini dengan pelemahan, logam mulia mulai terkoreksi. Sentimen pasar masih didominasi oleh prospek inflasi AS yang berpotensi mempengaruhi kebijakan suku bunga The Fed. Pasar memperkirakan data inflasi yang dirilis pada hari Jumat mendatang akan naik 5.9%, lebih rendah dari kenaikan bulan sebelumnya yang mencapai 6.2%.

Sementara itu, beberapa sentimen seperti dampak perang di Ukraina terhadap prospek ekonomi global, meningkatnya biaya pinjaman, gangguan rantai pasokan, dan kenaikan harga komoditas menjadi katalis positif yang menopang harga emas.

 

Analisa Teknikal Emas

Emas akhirnya berhasil keluar dari bayang-bayang aksi jual, ditandai dengan keberhasilan harga menembus ke atas indikator Supertrend. Dalam jangka pendek, emas diperkirakan rebound ke sekitar level 1858.00 jika terus bertahan di atas area Support 1847.28-1842.00.

 

Rekomendasi

 

Skenario Alternatif

Skenario alternatif berikut ini dapat digunakan jika harga emas berhasil menembus ke bawah level Support 1842.00.






KONTAK KAMI PASANG IKLAN BROKER BELAJAR ANALISA ARTIKEL TERM OF USE