Menu

Analisa EUR/USD: Jumat, 2 Maret 2018

Rachmat

AS tengah terancam perang dagang dengan Uni Eropa, sementara pasar juga bersiap dengan hasil dari pemilu Italia. Berikut analisa EUR/USD untuk akhir pekan ini.

Info Pasar

Perang dagang antara AS dan Uni Eropa menjadi isu pasar. AS akan menerapakan bea impor logam mulai minggu depan, sementara Komisi Uni Eropa segera bereaksi serta menyatakan akan bertindak keras, jika saja produsen Uni Eropa menjadi sasaran tarif yang sangat tinggi.

Di sisi lain, semakin dekatnya waktu pelaksanaan Pemilihan Umum Italia yang akan diselenggarakan pada Minggu, 4 Maret 2018, dapat menyebabkan volatilitas tinggi. Pasar berhati-hati dengan hasil yang akan terjadi.


Analisa EUR/USD

Berikut adalah analisa teknikal EUR/USD yang disusun di Timeframe M15 dengan pola range.

 

 

Metode analisa yang digunakan adalah deteksi kisaran range pergerakan pair mata uang EUR/USD, berdasarkan High Low harga sebelumnya.

Range Market: 1.2250/70 - 1.2350.


Trading Plan

Plan A : BUY STOP di 1.2330, TP 1.2350, SL 1.2310 (20 pips).
Plan B : SELL STOP di 1.2290, TP 1.2270/50, SL 1.2310 (20 pips).

 

Update 3 Maret 2018 (Menjelang Sesi Amerika Berakhir)

Harga menyentuh Buy Stop di 1.2330, tetapi kemudian berbalik arah menyentuh SL 1.2310 (-20 pips).

Perhatian: Broker yang saya gunakan mungkin bisa berbeda dengan broker yang Anda gunakan. Perbedaan spread dan High Low bisa mempercepat tereksekusi atau tidaknya sinyal ini.






KONTAK KAMI PASANG IKLAN BROKER BELAJAR ANALISA ARTIKEL TERM OF USE