Menu

Bursa Saham AS Rebound, Harga Emas Bangkit?

Rama Anandhita

Harga emas mencoba bangkit seiring dengan rebound bursa saham AS tadi malam. Secara teknikal, emas akan mengalami koreksi terlebih dahulu sebelum kembali lanjutkan pergerakan bullish-nya.

Analisa Fundamental

Harga emas naik mengikuti rebound bursa saham AS tadi malam. Investor kembali melakukan aksi beli pada aset safe haven ini setelah sempat tertekan aksi jual secara masif selama beberapa hari terakhir.

Diketahui, beberapa bank sentral di dunia termasuk Federal Reserve AS memutuskan untuk memangkas suku bunga dan mengumumkan beberapa paket stimulus. Selain itu, Menteri Keuangan AS, Steven Mnuchin juga mengatakan bahwa AS tengah mempertimbangkan paket stimulus lanjutan antara $850 miliar hingga $1 triliun.

 

Analisa Teknikal

Indikator MACD mengindikasikan bahwa harga emas berhasil kembali ke jalur positif dan diperdagangkan di atas level psikologis $1500. Meski ada sinyal Death Cross, tetapi kondisi tersebut tampaknya hanya berupa koreksi. Tren yang cenderung tertahan di sekitar area Support 1516.75-1507.00 masih berpotensi naik ke sekitar level 1546.00.

 

Rekomendasi






KONTAK KAMI PASANG IKLAN BROKER BELAJAR ANALISA ARTIKEL TERM OF USE