Menu

Data GDP AS Belum Mampu Hentikan Reli Greenback

Rama Anandhita

Walaupun diperdagangkan naik tipis ke sekitar Resistance, pasangan mata uang NZD/USD diperkirakan masih berpotensi bearish dalam jangka pendek.

Analisa Fundamental

Indeks Dolar (DXY) yang digunakan untuk mengukur kekuatan mata uang US Dollar terhadap mata uang utama lainnya tengah bersiap untuk menyentuh level tertinggi lima bulan, menyusul naiknya imbal hasil obligasi AS, serta sikap dovish dari beberapa bank sentral utama.

Mengacu kepada data yang dirilis oleh Departemen Perdagangan AS, perekonomian AS pada Q4 2018 lalu mengalami pertumbuhan sebesar 2.2%, lebih rendah dari perkiraan awal pada angka 2.6%. Sekalipun data pertumbuhan ekonomi AS yang dirilis pada Kamis (28 Maret) malam kemarin dilaporkan melambat, nyatanya aksi beli investor terhadap Greenback terus berlanjut, dan membuat US Dollar berhasil diperdagangkan menguat terhadap NZD.

 

Analisa Teknikal

Pasangan mata uang NZD/USD hingga saat penulisan tengah diperdagangkan naik tipis ke sekitar area Resistance, tapi diperkirakan masih berpotensi untuk bergerak bearish dalam jangka pendek.

 

Rekomendasi






KONTAK KAMI PASANG IKLAN BROKER BELAJAR ANALISA ARTIKEL TERM OF USE