Menu

Emas Berada Di Persimpangan Daily, Yakin Masih Mau Lanjut?

Alpari

Fluktuasi harga emas masih dipengaruhi oleh penguatan dan pelemahan Dolar AS. Bagaimana pergerakan selanjutnya?

Beberapa hari belakangan, emas diperdagangkan melemah secara gradual setelah mencapai puncak pada kisaran level harga 1233.022. Harga emas berpotensi melanjutkan pelemahannya.

Katalis yang menjadi pemicu kenaikan indeks dolar AS berasal dari beberapa data makro ekonomi pada minggu lalu yang memproyeksikan kokohnya fundamental ekonomi AS. Akan tetapi yang secara instan mempengaruhi kenaikan indeks dolar AS akibat dari kenaikan imbal hasil (yield) surat utang pemerintah Amerika Serikat (AS) bertenor 10 tahun yang sempat menyentuh 2.7 persen. Meningkatnya yield surat utang AS menarik para investor berbondong-bondong mengalihkan dananya dari pasar emerging market ke surat utang AS yang lebih low risk.

Secara teknikal, emas terimbas oleh fundamental AS dan menjauhi high-nya. Saat ini emas bergerak menuju area konsolidasi yang terbentuk selama beberapa minggu yang lalu. Level konsolidasi tersebut tercatat di kisaran level harga 1209.703 sampai dengan 1193.814. Area tersebut akan menjadi area support yang kuat untuk rebound emas. Strategi membeli yang paling aman setelah harga menyentuh area konsolidasi tersebut. Untuk jangka pendek, saat ini emas akan bergerak melemah menuju area tersebut.

Berikut ini proyeksi pergerakan emas.


Rino Purbono
Analyst – Alpari Research & Analysis Ltd

Rino Purbono merupakan seorang analis market asli Indonesia. Ia mempunyai pengalaman di dunia trading forex sejak tahun 2000. Ia pernah menulis buku mengenai forex market. Pernah menjadi trainer dan profesional edukasi forex market untuk broker lokal. Pernah menulis analisa market untuk media lokal bahkan nasional seperti Media Indonesia. Ia aktif memberikan rekomendasi teknikal analisis untuk client secara harian dan analisa mingguan khusus untuk komoditi.






KONTAK KAMI PASANG IKLAN BROKER BELAJAR ANALISA ARTIKEL TERM OF USE