Menu

Emas Berpotensi Tergencet Sentimen Tapering The Fed

Rama Anandhita

Sentimen tapering off dan menguatnya Dolar AS berpotensi membuat harga emas turun lebih lanjut pada perdagangan hari ini.

Analisa Fundamental

Harga emas masih terus tertekan dan bertahan di sekitar posisi terendah dua minggu. Menguatnya Indeks Dolar AS dan sikap wait and see investor terhadap keputusan kebijakan moneter terbaru dari European Central Bank (ECB) menjadi beberapa faktor yang berkontribusi terhadap pelemahan aset safe haven tersebut.

Sebagai informasi, ECB akan menentukan kebijakan moneter terbarunya pada hari ini, yang diperkirakan memutuskan untuk memulai tapering off.

Selain ECB, fokus investor juga terbagi ke dalam apakah Federal Reserve AS akan memulai program tapering-nya pada tahun ini, terlebih setelah data ketenagakerjaan AS terbaru menunjukkan hasil mengecewakan gara-gara terus meningkatnya jumlah kasus dan kematian harian akibat COVID-19.

 

Analisa Teknikal

Secara teknikal pergerakan harga emas pada grafik 1 jam yang berada di bawah indikator Supertrend mengindikasikan emas masih berada dalam trend bearish. Penurunan emas juga diperkirakan masih akan berlanjut hingga level 1781.000, apalagi jika harga emas terus bertahan di bawah area Resistance 1792.742-1800.000.

 

Rekomendasi






KONTAK KAMI PASANG IKLAN BROKER BELAJAR ANALISA ARTIKEL TERM OF USE