Menu

Emas Tertekan Penguatan Dolar Dan Yield Treasury AS

Rama Anandhita

Kuatnya Dolar AS dan imbal hasil Treasury AS membuat harga emas kian tertekan dan kembali turun di bawah level 1940 per troy ons

Analisa Fundamental Emas

Harga emas turun 1% di bawah 1940 per troy ons setelah indeks Dolar AS dan imbal hasil Treasury AS melanjutkan momentum positif. Indeks Dolar AS menembus ke atas level 99, sementara imbal hasil Treasury AS melonjak ke atas 2.5% di tengah meningkatnya ekspektasi pengetatan moneter The Fed yang lebih agresif.

Selain itu, permintaan safe haven emas mulai reda menjelang berlangsungnya pembicaraan damai antara Rusia dan Ukraina. Negosiasi dijadwalkan berlangsung di Turki pada pekan ini. Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky mengatakan negaranya siap untuk membahas masalah status netral sebagai bagian dari kesepakatan damai dengan Rusia. Akan tetapi, pakta tersebut harus dijamin oleh pihak ketiga dan dimasukkan ke dalam referendum.

 

Analisa Teknikal Emas

Harga emas pada grafik 1 jam kembali turun ke bawah indikator Supertrend, yang mengindikasikan bahwa logam mulia berada dalam tren bearish. Penurunan diperkirakan masih akan berlanjut hingga level 1928.284, terutama jika harga terus bertahan di bawah area Resistance 1941.946.

 

Rekomendasi






KONTAK KAMI PASANG IKLAN BROKER BELAJAR ANALISA ARTIKEL TERM OF USE