Menu

EUR Bimbang Di Level Rendah, GBP Targetkan 1.37

EXCO

Setelah anjlok, Euro bergerak terbatas dengan peluang kenaikan di sekitar resistance EMA. Sementara itu, Pound masih berupaya kembali menggapai 1.37.

EUR/USD kembali jatuh pada sesi perdagangan kemarin, sementara GBP/USD masih berusaha mempertahankan posisi meski dirundung volatilitas yang cukup ekstrem. Baik Euro maupun Pound tidak menunjukkan pergerakan signifikan pada hari ini (03/Februari). Data berdampak yang dijadwalkan rilis hari ini antara lain CPI Zona Euro dan data ketenagakerjaan AS versi ADP.

 

Outlook EUR/USD

Euro gagal bangkit di hari sebelumnya dan harus rela ditutup di atas level S1. Volatilitas yang relatif rendah membuat single currency ini tak banyak berkutik pada hari ini. Target kenaikan untuk saat ini terpaut di EMA 200 dan R1, sedangkan titik penurunan terdekat terpantau berada di kisaran S1 dan 1.20.

 

Outlook GBP/USD

Meski sanggup mengimbangi serangan seller, Pound bergejolak tajam kemarin. Perjalanan mata uang Inggris ini sempat menyentuh 1.37, tapi kemudian merosot ke 1.361 sebelum akhirnya ditutup di atas 1.365. GBP/USD belum menunjukkan arah trend yang jelas pada hari ini, sehingga analis EXCO hanya memproyeksikan EMA 77 dan 1.37 sebagai target bullish terdekat. Di sisi lain, jika bias bearish mendominasi, Pound berisiko terperosok ke sekitar 1.36.

 


EXCO adalah broker yang berkomitmen untuk memberikan transparansi serta kenyamanan trading forex, komoditas, saham, indeks, dan mata uang kripto. Layanan tersebut dilengkapi dengan leverage hingga 1:500 dan spread mulai dari 0.5 pips di akun ECN. Klik untuk info lebih lengkap tentang EXCO.






KONTAK KAMI PASANG IKLAN BROKER BELAJAR ANALISA ARTIKEL TERM OF USE