Menu

EUR/USD: Bias Jangka Pendek Positif, Awasi Risiko Koreksi Intraday

Buge Satrio

Outlook jangka pendek EUR/USD masih tetap positif selama bergerak di atas DMA-30. Namun, harga berisiko terkoreksi apabila bergerak di bawah 1.1212/25 pada perdagangan hari ini.

Sekalipun bias jangka pendek EUR/USD masih bernada positif, harga berpeluang pullback pada perdagangan hari ini setelah kehilangan tenaga untuk melanjutkan bullish di atas 1.1240.

Pada grafik Daily, outlook teknikal jangka pendek masih positif selama EUR/USD bergerak di atas DMA-30 (Daily Moving Average periode 30, sekarang di 1.1093). Akan tetapi, price action menunjukkan kecenderungan mengendurnya akselerasi bullish setelah menyentuh 1.1240.

 

Sementara itu, pada grafik H1 di bawah ini, terlihat bahwa EUR/USD sempat berupaya naik di sesi Asia hari ini. Namun, High yang lebih rendah (Higher Low) terbentuk di 1.1225. Risiko koreksi menjadi terbuka apabila Euro bergerak di bawah 1.1212 (harga Open Daily).

 

Trading Plan Hari Ini

EUR/USD sementara ini tercatat berada di 1.1206 atau turun 0.04 persen pada pukul 13:30 WIB.

Good luck... and trade safe!






KONTAK KAMI PASANG IKLAN BROKER BELAJAR ANALISA ARTIKEL TERM OF USE