Menu

GBP/USD 8 Agustus: Intraday Masih Bearish, Tapi Waspadai Recovery

Buge Satrio

Pound masih dihadang masalah Brexit dan rilis GDP Inggris dari sisi fundamental. Bias Intraday GBP/USD masih bearish selama di bawah 1.2974/78.

Poundsterling bergerak dalam range ketat terhadap Greenback di perdagangan kemarin, Selasa 7 Agustus, dan kemudian berakhir dengan penguatan tipis 0.02 persen ke posisi 1.2946. Selain ketidakpastian Brexit yang masih membebani Sterling, investor juga tampaknya cenderung berhati-hati untuk menghadapi data GDP Inggris yang akan dirilis Jumat 10 Agustus mendatang.

Resistance 1.2974/78 tetap bertahan meski kubu buyers sempat membawa harga naik ke area itu. GBP/USD kemudian menemukan minat sellers untuk menguji support 1.2918 (Low 6 Agustus), yang untuk sementara ini masih bertahan.

Keterangan gambar: Kijun-sen H1=biru, Kijun-sen H4=hijau, Kijun-sen Daily=coklat

Kondisi ini membuka potensi penempatan posisi buy jika harga mulai bergerak di atas Kijun-sen H1 (sekarang di 1.2946), dengan mengambil risiko (SL) berberapa pips di bawah 1.2922 (Low kemarin), untuk menargetkan level 1.2974/78 dan Kijun-sen H4 (sekarang di 1.3023).

Usahakan agar menggunakan Volume lot kecil jika memutuskan untuk mengambil posisi buy karena sifatnya yang counter-trend. Selain itu, lebih baik bersiap juga untuk mengantisipasi Bearish Continuation, jika terjadi break atau penutupan candle H1 di bawah 1.2922/1.2918 pada hari ini.

GBP/USD sementara ini berkonsolidasi di kisaran 1.2949, naik 0.08 persen pada pukul 11:01 WIB. Bias Intraday masih negatif selama harga diperdagangkan di bawah 1.2974/78.

 

Level Teknikal Intraday

 

Good luck... and trade safe!






KONTAK KAMI PASANG IKLAN BROKER BELAJAR ANALISA ARTIKEL TERM OF USE