Menu

GBP/USD Intraday: Netral Jelang Konferensi Pers Carney

Buge Satrio

Mengantisipasi konferensi pers Gubernur BoE, bias Intraday GBP/USD cenderung netral selama harga berada di antara 1.3242 (Kijun-sen H1) dan 1.3208 (Kijun-sen H4).

Sterling ditutup lebih rendah terhadap Greenback kemarin, Selasa 26 Juni, setelah gagal mempertahankan harga di atas 1.3250 (Open Weekly). Pound berada dalam tekanan setelah pernyataan dua anggota MPC BoE yang sebetulnya bernada hawkish .

Level Kijun-sen H4 (1.3208) masih berfungsi sebagai support dinamis meskipun harga sempat turun menembusnya, hingga menyentuh 1.3192. Pasar tampaknya memang ingin memposisikan harga tak jauh dari area 1.3208-1.3185, menjelang konferensi pers Gubernur BoE yang dijadwalkan sore ini (pukul 16:30 WIB).

Posisi pending order buy limit (1.3260) tereksekusi semalam, dan kemudian harga meluncur turun dengan cepat menyambar SL 40 pips. Saya kemudian memutuskan menunggu pembukaan sesi New York untuk memperhatikan price action berikutnya.

Inside Bar setelah Spin candle yang terbentuk di bawah Kijun-sen H1, menjadi alasan saya menempatkan posisi sell stop, untuk menargetkan Kijun-sen H4. Posisi sell tersebut berhasil menyentuh target 35 pips, setidaknya untuk mengurangi kerugian perdagangan Intraday.

Keterangan gambar: Kijun-sen H1=biru, Kijun-sen H4=hijau, Kijun-sen Daily=coklat

GBP/USD sementara ini (pukul 11:39 WIB) bergerak di kisaran 1.3223 atau turun tipis 0.01%. Bias Intraday cenderung netral selama harga berada di antara 1.3242 (Kijun-sen H1) dan 1.3208 (Kijun-sen H4).

Sebaiknya step-aside untuk menunggu respon market via price action yang membentuk candle pattern (terutama pada grafik H1) setelah konferensi pers Gubernur BoE sore nanti.

Pada sisi downside, skenario bearish membutuhkan break tegas atau penutupan harga di bawah 1.3150/46 yang, berisiko mengkonfirmasi minat seller dan menargetkan support krusial 1.3102/00 di jalur downtrend jangka pendek. Skenario ini juga berisiko memicu penurunan lebih lanjut menuju level psikologis 1.3000.

 

Level Teknikal Intraday

Resistance: 1.3242/50, 1.3300/14, 1.3350/53

Support: 1.3208/1.3185, 1.3150/46, 1.3102/00

 

Good luck... and trade safe!






KONTAK KAMI PASANG IKLAN BROKER BELAJAR ANALISA ARTIKEL TERM OF USE