Menu

Harga Emas Berbalik Tertekan, Awasi Level 1775

Rama Anandhita

Harga emas kembali tertekan dan menjauh dari level psikologis $1800. Hal ini sehubungan dengan data NFP AS yang berhasil melampaui ekspektasi pasar.

Analisa Fundamental Emas

Harga emas tergelincir ke sekitar level $1770 per troy ons setelah data ketenagakerjaan AS yang positif. Rilis ini kembali memperkuat spekulasi bahwa Federal Reserve akan terus melakukan pengetatan kebijakan moneter secara agresif.

Para pelaku pasar saat ini meyakini jika The Fed akan kembali menaikkan suku bunga sebesar 75 basis poin pada bulan September. Ke depan, fokus pasar akan tertuju pada data inflasi AS untuk mencari petunjuk lebih lanjut terkait prospek kenaikan suku bunga The Fed.

 

Analisa Teknikal Emas

Setelah gagal menembus ke atas level $1800 per troy ons, harga emas kembali memasuki tren bearish dan kembali diperdagangkan di bawah indikator Supertrend. Dalam jangka pendek, emas diperkirakan tertekan lebih lanjut ke sekitar level 1765.0 jika terus bertahan di bawah area 1775.72-1781.00.

 

Rekomendasi

 

Skenario Alternatif

Skenario alternatif berikut ini dapat digunakan jika harga emas berhasil menembus ke atas level 1781.00.






KONTAK KAMI PASANG IKLAN BROKER BELAJAR ANALISA ARTIKEL TERM OF USE