Menu

Infeksi Virus Corona Melonjak, USD/JPY Berbalik Bearish

Rama Anandhita

USD/JPY berpotensi berbalik bergerak bearish menyusul melonjaknya kasus baru akibat virus Corona.

Analisa Fundamental

USD/JPY turun dari level terendah tiga minggu, setelah jumlah kasus baru akibat virus Corona di Provinsi Hubei China melonjak tajam. Dengan menggunakan metode diagnosis baru, pemerintah Hubei pada Kamis (13/Februari) melaporkan adanya 14,840 kasus Corona baru. Selain itu, jumlah kematian di provinsi ini meningkat dari 242 menjadi 1,310 orang.

Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) telah menyamakan ancaman epidemi virus Corona dengan terorisme. Hal ini meningkatkan kekhawatiran investor di pasar keuangan tentang dampak Corona terhadap bisnis dan perdagangan dunia. Pemerintah China sejauh ini juga telah menyiapkan langkah-langkah untuk menopang perekonomian di tengah meningkatnya kekhawatiran atas wabah virus Corona.

 

Analisa Teknikal

USD/JPY diperdagangkan turun menjauhi level tertinggi tiga pekan setelah menguat selama beberapa hari berturut-turut. Pasangan mata uang ini diperkirakan akan berbalik bearish setelah SMA-20 bergerak ke bawah SMA-50 dan menembus ke bawah area 109.925-110.000.

 

Rekomendasi






KONTAK KAMI PASANG IKLAN BROKER BELAJAR ANALISA ARTIKEL TERM OF USE