Menu

Jelang NFP: Outlook Teknikal EUR/USD 6 Mei

Buge Satrio

Malam ini kita akan berhadapan dengan katalis penting di akhir pekan, yakni rilis Jobs Data AS (Average Hourly Earnings, NFP dan Unemployment Rate) yang dijadwalkan pukul 19:30 WIB malam ini dan diperkirakan berdampak cukup tinggi mempengaruhi sentimen market.

Malam ini kita akan berhadapan dengan katalis penting di akhir pekan, yakni rilis Jobs Data AS (Average Hourly Earnings, NFP dan Unemployment Rate) yang dijadwalkan pukul 19:30 WIB malam ini dan diperkirakan berdampak cukup tinggi mempengaruhi sentimen market.

Seperti biasa, "trade only what you see on chart... not what you think" akan lebih bijak dalam perdagangan intraday. Biarkan market mencerna lebih dulu output dari Jobs Data tersebut dengan memperhatikan price action pada time frame H1 atau penutupan candle H1.

Sejauh ini harga cenderung menolak untuk bergerak di bawah support 1.1395 (High 21 April) dan diperdagangkan tak jauh dari area level keseimbangan Kijun-sen 1.1416, dengan indikator RSI yang sementara ini cenderung bergerak flat di kisaran value 50.00.

Pada sisi downside, penutupan candle H4/H1 di bawah 1.1395 membuka jalan untuk memperpanjang penurunan mengejar support 1.1341. Break di bawah level ini masih akan berisiko bearish menguji support yang berlokasi di 1.1303 (flat Kijun-sen 22-28 April). Jika harga masih dapat bergerak lebih rendah, maka kita akan segera berhadapan dengan support krusial jangka menengah yang sekarang berlokasi di 1.1217.

Sebaliknya pada sisi upside, penutupan candle H4/H1 di atas 1.1463 dibutuhkan untuk mengembalikan minat buyers yang berpotensi menguji 1.1534 (High 2 Mei) . Break di atas level ini membuka jalan untuk menguji kembali 1.1615 (High 3 Mei).

Good luck... and trade safe!






KONTAK KAMI PASANG IKLAN BROKER BELAJAR ANALISA ARTIKEL TERM OF USE