Menu

Kekhawatiran Resesi Berpotensi Dongkrak Harga Emas

Rama Anandhita

Kembali meningkatnya risiko resesi bisa mendorong harga emas untuk bergerak naik lebih lanjut ke sekitar level 1739.00.

Analisa Fundamental Emas

Harga emas diperdagangkan menguat di sekitar level $1725 per troy ons. Masalah resesi kembali mencuat seiring meningkatnya ekspektasi bahwa Federal Reserve akan menaikkan suku bunga sebesar 75 basis poin pada pekan ini guna mengendalikan lonjakan inflasi. Lebih dari itu, aktivitas bisnis di AS pada bulan Juli dilaporkan mengalami kontraksi untuk pertama kalinya dalam kurun hampir dua tahun.

Ke depan, fokus para pelaku pasar akan tertuju pada data awal PDB AS Q2 yang akan dirilis pada hari Kamis (28/Juli). Pergerakan harga emas sendiri telah turun sekitar 16% dari level tertingginya pada tahun ini. Hal itu sehubungan dengan kenaikan suku bunga agresif oleh The Fed dan menguatnya Dolar AS.

 

Analisa Teknikal Emas

Harga emas kian menjauh dari level psikologis $1700 dan terus bertahan di atas indikator Supertrend. Dalam jangka pendek, tren kenaikan emas masih akan berlanjut hingga level 1739.00 jika bisa mempertahankan posisi di atas area 1725.60-1719.00.

 

Rekomendasi

 

Skenario Alternatif

Skenario alternatif berikut ini dapat digunakan jika harga emas berhasil menembus ke bawah level 1719.00.






KONTAK KAMI PASANG IKLAN BROKER BELAJAR ANALISA ARTIKEL TERM OF USE