Menu

Loonie Terseret Anjloknya Harga Minyak

Rama Anandhita

Pasangan mata uang CAD/CHF masih terus berkonsolidasi di sekitar area 0.76, di tengah anjloknya harga minyak yang merupakan komoditas ekspor andalan Kanada.

Analisa Fundamental

Pasangan mata uang CAD/CHF masih terus berkonsolidasi di sekitar area 0.76. Sempat bergerak rebound pada awal perdagangan pekan ini, harga minyak kembali lanjutkan tren bearish terutama setelah Trump membuat sebuah cuitan di Twitter, yang menyatakan penolakan atas potensi pemotongan ekspor oleh Arab Saudi dan OPEC.

Selain itu, meningkatnya produksi dan melunaknya sanksi Amerika Serikat kepada Iran juga turut membebani pergerakan harga minyak. Emas hitam ini terus bergerak turun hingga 20% dari level tertingginya pada Oktober lalu.

 

Analisa Teknikal

Secara teknikal, pergerakan mata uang CAD/CHF berpotensi bergerak bearish. Dalam grafik 4 jam, terlihat harga membentuk sebuah pola Channel Up dan berhasil menembus lower line, di mana hal tersebut mengindikasikan jika harga berpotensi untuk terus bergerak turun.

 

Rekomendasi






KONTAK KAMI PASANG IKLAN BROKER BELAJAR ANALISA ARTIKEL TERM OF USE