Menu

Outlook Teknikal EUR/USD 7 September: Bullish Engulfing

Buge Satrio

Lemahnya data NFP pekan lalu (Jumat 02/09) dan laporan ISM yang mengecewakan kemarin (06/09), telah mendorong EUR/USD bergerak lebih tinggi dengan sebuah candle Bullish Engulfing yang ditutup di atas resisten 1.1230 (High 2 Agustus).

Lemahnya data NFP pekan lalu (Jumat 02/09) dan laporan ISM yang mengecewakan kemarin (06/09), telah mendorong EUR/USD bergerak lebih tinggi dengan sebuah candle Bullish Engulfing yang ditutup di atas resisten 1.1230 (High 2 Agustus).



Penutupan harga di atas 1.1230 mengkonfirmasi kondisi Hidden Bullish Divergence yang terdeteksi beberapa hari yang lalu, dan candle Bullish Engulfing (yang terbentuk kemarin) umumnya masih akan berisiko upside dalam jangka pendek/menengah. Meski demikian, kewaspadaan sebaiknya tetap diperlukan hingga menjelang ECB Press Conference yang dijadwalkan besok (Kamis 08/09) atau gunakan Trailing Stop untuk mengamankan profit.

Pada sisi upside, level 1.1230 masih akan menjaga risiko bullish jangka pendek. Dalam perdagangan intraday, posisi buy di harga spot (atau sedekat mungkin dengan support 1.1230 atau Tenkan-sen 1.1228) membutuhkan SL di bawah Kijun-sen 1.1203 untuk menargetkan level psikologis 1.1300. Jika harga masih mampu bergerak lebih rendah (di bawah 1.1203), posisi buy jangka pendek/menengah di kisaran 1.1180/50 dengan SL di bawah 1.1120 layak untuk menjadi bahan pertimbangan, tapi sebaiknya dengan tetap memperhatikan price action yang mencerminkan sentimen market pada time frame H1.

Sementara pada sisi downside, level support penting dalam jangka pendek berlokasi di kisaran 1.1147/20, berhadapan dengan level krusial dalam jangka menengah yang berada di 1.1042.


Herman Pakaya

gan jangan cuman EUR/USD, sekali kali GBP/USD biar kita2 kebagian info, heheh. .





KONTAK KAMI PASANG IKLAN BROKER BELAJAR ANALISA ARTIKEL TERM OF USE