Menu

Outlook Teknikal Intraday EUR/USD 12 Januari

Buge Satrio

Dipicu oleh publikasi notulen meeting ECB yang bernada hawkish dan kemudian disusul rilis data PPI dan Jobless Claims AS yang mengecewakan, Euro menanjak naik.

Dipicu oleh publikasi notulen meeting ECB yang bernada hawkish dan kemudian disusul rilis data PPI dan Jobless Claims AS yang mengecewakan, Euro menanjak naik terhadap Dolar semalam setelah menembus beberapa level resistance (sekarang menjadi support) terdekatnya.

Seperti yang telah diulas pada artikel outlook teknikal sebelumnya, umumnya Bullish Engulfing yang disertai dengan lonjakan volume di atas rata-rata adalah indikasi awal yang mencerminkan minat buyers, yang kemudian terpicu bergerak lebih tinggi setelah menerobos di atas 1.2020.

Posisi buy setelah Bullish Engulfing terbentuk (@1.2008) berhasil menyentuh target 1.2050 dan sementara ini saya putuskan step-aside untuk menunggu reaksi market setelah data CPI dan Retail Sales AS yang menjadi fokus utama pekan ini.

Jika Anda masih menahan posisi buy, menggeser SL ke level break even (level impas) atau ke area support intraday 1.2020/17 barangkali dapat dipertimbangkan, sambil menunggu data AS berikutnya.

Strategi teknikal intraday buy on dips (mencari posisi buy ketika harga terkoreksi) sementara ini masih layak untuk prioritaskan setelah price action kemarin, terutama selama harga tetap bergerak atau diperdagangkan di atas level equilibrium Kijun-sen H4 (sekarang di 1.1990) yang bertindak sebagai support dinamis sekaligus key-level pada sisi downside.

Level teknikal jangka pendek/intraday:
Resistance: 1.2087/91, 1.2132/43, 1.2150/68
Support: 1.2020/17, 1.1990/70, 1.1938/08

 

Good luck... and trade safe!






KONTAK KAMI PASANG IKLAN BROKER BELAJAR ANALISA ARTIKEL TERM OF USE