Menu

Outlook Teknikal Intraday EUR/USD 15 Agustus: Jelang Data Retail Sales AS

Buge Satrio

Euro pullback terhadap Dolar menyusul rilis data GDP kwartal kedua Jerman, meskipun sejauh ini market masih berada dalam range mingguan 1.1845 - 1.1688.

Euro pullback terhadap Dolar menyusul rilis data GDP kwartal kedua Jerman yang lebih rendah dari ekspektasi, meskipun sejauh ini market masih menghormati zona support 1.1721/14 dan masih berada di dalam range mingguan 1.1845 - 1.1688.

Terbentuknya Pin bar yang tak jauh dari area support adalah indikasi respon buyers yang barangkali masih akan dibatasi flat Kijun-sen H4 (1.1766) dimana investor saat ini sedang menunggu rilis data Retail Sales AS yang dijadwalkan malam ini pukul 19:30 WIB, untuk mencari indikasi terbaru terhadap outlook ekonomi AS.

Saya sendiri tidak terlalu optimis terhadap data aktual Retail Sales atau penjualan ritel AS ini.

Penjualan ritel yang positif, membutuhkan dukungan daya beli/pengeluaran konsumen. Daya beli konsumen yang positif membutuhkan dukungan dari pendapatan konsumen. Sementara Personal Income & Personal Spending AS yang dirilis di awal Agustus malah menunjukkan penurunan atau lebih rendah ketimbang periode bulan sebelumnya.

Jika Retail Sales AS mencatat angka yang negatif, atau malah positif lebih dari perkiraan, reaksi market barangkali juga masih akan dibatasi oleh kehati-hatian investor dalam rangka mengantisipasi publikasi notulen FOMC yang dijadwalkan Kamis (17 Agustus) dini hari pukul 01:00 WIB.

Tapi terlepas dari sedikit ulasan fundamental tersebut di atas, mengantisipasi price action yang mencerminkan respon market terhadap rilis data fundamental sebaiknya lebih diperhatikan dan didahulukan untuk perdagangan jangka pendek.

Pada sisi downside, penutupan harga (H1/H4) di bawah 1.1714 berisiko memperpanjang penurunan menuju 1.1688 (Low 9 Agustus). Break di bawah level ini berpotensi memicu sellers menguji 1.1648 (Low 27 Juli) dan 1.1611 (Low 26 Juli). Tapi respon buyers untuk portofolio jangka menengah/panjang layak diantisipasi jika harga berada di kisaran level tersebut (1.1648 - 1.1611).

Sebaliknya pada sisi upside, penutupan harga (H1/H4 di atas level keseimbangan Kijun-sen H4 (1.1766) dibutuhkan untuk setidaknya merebut kembali area resisten 1.1785/90 dan 1.1817/29, sebelum berhadapan dengan 1.1845.

Good luck... and trade safe!


Update

Retail Sales AS memposting hasil yang positif di atas perkiraan. Bearish Engulfing H4 dan H1 terbentuk. Tapi tampaknya, investor tidak terlalu bernafsu mendukung bullish Dolar terhadap Euro, atau barangkali cenderung berhati-hati dalam menghadapi publikasi notulen FOMC.

Tapi berhubung sudah terlanjur entri (@1.1700) setelah candle bearish H1 terbentuk, maka jurus terakhir pun terpaksa digunakan, yakni mencari alasan exit atau Cut Loss apabila harga memasuki Cloud Ichimoku grafik M1.

(Harga akhirnya benar-benar memasuki Cloud Ichimoku M1... dan berhubung saya tidak ingin berlama-lama menonton pergerakan harga yang kurang kondusif, akhirnya saya Cut Loss saja, rugi 11 pips :D)






KONTAK KAMI PASANG IKLAN BROKER BELAJAR ANALISA ARTIKEL TERM OF USE