Menu

Outlook Teknikal Intraday EUR/USD - 22 Januari

Buge Satrio

Upmove EUR/USD sejauh ini dibatasi oleh resistance 1.2286/95 dimana investor tampaknya tengah mengambil posisi menunggu.

Pasangan mata uang ini membuka perdagangan di awal pekan dengan gap yang lebih tinggi menyusul government shutdown, atau penghentian kegiatan pemerintah AS akibat kebuntuan legislasi anggaran setelah Partai Republik dan Demokrat gagal mencapai kesepakatan terkait masalah imigrasi dan perbatasan.

Namun demikian, upmove EUR/USD sejauh ini dibatasi oleh resistance 1.2286/95 dimana investor tampaknya tengah mengambil posisi menunggu negosiasi lanjutan yang akan disusul dengan voting Senat AS hari ini.

Sementara itu, publikasi hasil meeting kebijakan moneter ECB yang dijadwalkan Kamis (25/1) juga menjadi faktor lain yang diperhitungkan investor dan diperkirakan berdampak tinggi mempengaruhi sentimen market.

Key-level untuk perdagangan jangka pendek/intraday hari ini adalah level keseimbangan Kijun-sen H4 (sekarang di 1.2243) pada sisi upside dan 1.2218/15 pada sisi downside, dengan bias/outlook yang sementara ini cenderung negatif pada grafik H1.

Level teknikal jangka pendek/intraday:
Resistance: 1.2243, 1.2286/95, 1.2323
Support: 1.2218/15, 1.2170/65, 1.2143






KONTAK KAMI PASANG IKLAN BROKER BELAJAR ANALISA ARTIKEL TERM OF USE