Menu

Outlook Teknikal Intraday EUR/USD 5 Juli: Inside Bar Jelang FOMC

Buge Satrio

Euro masih berada dalam tekanan terhadap Dolar kemarin, Selasa 4 Juli, dengan candle Daily yang menutup harga di bawah area resisten 1.1387/1.1400

Euro masih berada dalam tekanan terhadap Dolar kemarin, Selasa 4 Juli, dengan candle Daily yang menutup harga di bawah area resisten 1.1387/1.1400, mengindikasi bahwa EUR/USD masih berisiko melanjutkan koreksi di bawah level resisten tersebut setelah pekan lalu mencetak High 1.1444, dimana investor saat ini cenderung menunggu publikasi notulen FOMC Kamis dini hari 6 Juli dan rilis data NFP Jumat 7 Juli yang menjadi fokus market pekan ini.

Pada grafik H4, kehatian-hatian market mengantisipasi FOMC terlihat cukup jelas pada konsolidasi harga yang pada saat artikel ini ditulis masih terjebak Inside Bar , sehingga breakout atau penutupan harga (H4/H1) di luar range tersebut diharapkan dapat memberikan indikasi arah pergerakan jangka pendek berikutnya.

Sesuai dengan trading plan kemarin, posisi pending order sell limit yang sedekat mungkin dengan area resisten 1.1387/1.1400 tidak tereksekusi, dan semalam terpaksa hanya menjadi penonton saja melihat harga turun menyentuh 1.1335.

Saya memutuskan untuk membersihkan posisi pending order dan menyingkir dulu dari untuk sementara ini, atau step-aside, menunggu respon market setelah publikasi statement FOMC.

Outlook teknikal sementara ini tetap sama, bahwa jangka pendek dan jangka menengah masih mixed, tapi berlanjutnya konsolidasi adalah kemungkinan yang tidak dapat diabaikan.

Pada sisi upside, stabilisasi harga di atas resisten 1.1387/1.1400 berpeluang untuk menguji kembali resisten 1.1444 dimana break atau penutupan harga di atas level ini berpotensi mengejar level psikologis 1.1500.

Sebaliknya pada sisi downside, di bawah 1.1387/1.1400 menjaga risiko fase konsolidasi berhadapan dengan support yang berlokasi di 1.1354/35 dan 1.1303/1.1294.

Good luck... and trade safe!






KONTAK KAMI PASANG IKLAN BROKER BELAJAR ANALISA ARTIKEL TERM OF USE