Menu

Outlook Teknikal Intraday USD/JPY 2 Maret

Buge Satrio

Dolar menanjak terhadap Yen kemarin pasca pidato Trump yang sebetulnya tidak sesuai dengan harapan investor, namun Greenback mendapat dukungan dari pidato beberapa pejabat The Fed.

Dolar menanjak terhadap Yen kemarin pasca pidato Trump yang sebetulnya tidak sesuai dengan harapan investor, namun Greenback mendapat dukungan dari ekspektasi kenaikan suku bunga bank sentral AS setelah komentar hawkish dari beberapa pejabat The Fed yang mengindikasi kemungkinan kenaikan suku bunga di bulan Maret tahun ini.

Pada time frame H1 atau H4 terlihat bahwa buyers berusaha mendominasi market setelah breakout di atas Kijun-sen H4 (sekarang di 112.91) dan untuk perdagangan intraday pada hari ini USD/JPY masih berisiko memperpanjang rebound selama harga bergerak di atas turning-line Tenkan-sen H1 (sekarang di 113.80).

Yang barangkali layak untuk diwaspadai untuk jangka pendek adalah bahwa harga cenderung bergerak dalam lintasan Rising Wedge yang umumnya malah meningkatkan risiko pullback korektif, terutama jika gagal menguji break di atas 114.15, sehingga mungkin akan lebih bijak jika menerapkan strategi buy dips untuk sementara ini, atau mencari posisi buy ketika terjadi pullback menguji support terdekat.

Pada sisi upside, break atau penutupan harga di atas 114.15 dapat mematahkan skenario Wedge pattern, membuka jalan untuk berhadapan dengan resisten yang berlokasi di 114.48/55 dan 114.95/115.00.

Sebaliknya pada sisi downside, kegagalan untuk bertahan di atas 114.15 dan 114.00 berisiko pullback menguji 113.80 dan Kijun-sen H1 (sekarang di 113.45) serta support minor 113.35. Reaksi buyers ketika harga terkoreksi menuju atau berada di kisaran level support ini (113.45-113.35) layak untuk diantisipasi dengan SL di bawah 113.10. Tapi sebaiknya step-aside jika harga cenderung bergerak ke kisaran 113.00/112.91-112.70 untuk mengamati price action berikutnya.


Jesse Brown

Setuju dengan analisis ini, setelah terjadi break pd resisten trend bearish di kisaran 112.90 nampaknya sentimen pasar sedang bullish, ditandai perpotongan kurva macd pada tf 1D.





KONTAK KAMI PASANG IKLAN BROKER BELAJAR ANALISA ARTIKEL TERM OF USE