Menu

Pengumuman FOMC Makin Dekat, Harga Emas Kembali Tertekan

Rama Anandhita

Harga emas tertekan ke bawah level 1850 per troy ons di tengah kuatnya spekulasi kenaikan suku bunga oleh Federal Reserve.

Analisa Fundamental Emas

Berlanjutnya reli Dolar AS dan imbal hasil Treasury AS membuat harga emas turun ke sekitar level $1820 per troy ons. Di saat yang sama, investor juga tengah bersiap menghadapi pengetatan kebijakan moneter yang lebih agresif.

Menurut WSJ, Federal Reserve kemungkinan akan mengejutkan pasar dengan menaikkan suku bunga sebesar 75 basis poin atau lebih tinggi dari yang diperkirakan sebelumnya. Hal ini sehubungan dengan tingkat inflasi di AS yang terus bertahan di sekitar level tertinggi beberapa dekade.

Ekspektasi kenaikan suku bunga yang agresif juga memicu kekhawatiran resesi, sekaligus memicu aksi jual di seluruh pasar keuangan termasuk emas.

 

Analisa Teknikal Emas

Harga emas gagal melanjutkan momentum positif dan kembali memasuki tren bearish. Penurunan diperkirakan masih akan berlanjut hingga level 1808.00, terutama jika harga emas terus bertahan di bawah indikator Supertrend dan area Resistance 1825.42-1834.00.

 

Rekomendasi

 

Skenario Alternatif

Skenario alternatif berikut ini dapat digunakan jika harga emas berhasil menembus ke atas level 1834.00.






KONTAK KAMI PASANG IKLAN BROKER BELAJAR ANALISA ARTIKEL TERM OF USE