Menu

Rencana Trading GBP/USD: Selasa, 22 Januari 2019

Rachmat

GBP/USD menguat tipis, sementara pasar masih akan fokus pada upaya PM Theresa May terkait proses Brexit. Berikut analisa untuk GBP/USD.

Info Pasar

Bank of England akan menunda menaikkan suku bunga sampai kejelasan Brexit muncul. Di sisi lain, pasar melihat bahwa penguatan mata uang Pound hanya akan berlanjut jika kesepakatan Brexit yang disampaikan PM Theresa May disetujui oleh parlemen.

Untuk sementara ini, rilis data yang mengukur tingkat pengangguran di Inggris telah memberikan dukungan untuk mata uang Pound. Meskipun demikian, data ketenagakerjaan Inggris yang lain masih dibayangi oleh kekacauan Brexit yang masih berlanjut. Selanjutnya, pasar akan fokus pada upaya Theresa May yang akan bernegosiasi dengan Uni Eropa selama beberapa hari ke depan.

 

Analisa GBP/USD

Di Sesi Amerika, GBP/USD diperkirakan bergerak di area 1.2825-1.2955. Kisaran tersebut akan dijadikan sebagai patokan target profit.

 

Perhatian:

Broker yang saya gunakan bisa jadi berbeda dengan yang Anda gunakan. Perbedaan spread, harga tertinggi dan terendah, bisa mempercepat tereksekusi atau tidaknya analisa ini.






KONTAK KAMI PASANG IKLAN BROKER BELAJAR ANALISA ARTIKEL TERM OF USE