Menu

Ulasan Saham 05 Agustus: Menu Trading Saham Hari Ini

Aditya Putra

Hari ini IHSG akan melihat hasil data PDB Indonesia. Selain itu, efek dari komentar Presiden AS masih akan mempengaruhi pasar. Lalu bagaimana range IHSG dalam jangka dekat?

IHSG View

Kinerja Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di akhir pekan lalu mengalami tekanan dan dalam kondisi menuju bearish mode. Tekanan banyak tertuju pada sektor konstruksi dikarenakan hasil earning yang negatif dan komentar Presiden AS Donald Trump. Pada (02/08) IHSG turun -0.65% ke level 6,340.

Beberapa sektor yang mendorong penurunan IHSG bisa lihat di bawah ini:

 

Macro View

Kinerja manufaktur ASEAN sedang merosot. PMI IHS Markit pun menyebut manufaktur ASEAN berada di posisi terendah dalam dua tahun pada bulan Juli 2019, yaitu di angka 49,5 Indeks headline di bulan Juli ini ada di angka 49,5. Di bulan sebelumnya, indeks headline berada di posisi 49,7. Hal ini menunjukkan penurunan pada kondisi operasional di kalangan pengusaha manufaktur ASEAN.

Daily Outlook: Kami baru saja melihat data Caixin PMI China yang turun menjadi 51.6, setelah bulan sebelumnya bertengger di angka 52. Angka ini menjadi yang paling rendah dalam lima bulan terakhir dan menjadi sinyal perlambatan di sisi industri di China. Akibatnya, pertumbuhan ekonomi China akan terdorong ke yang level yang lebih rendah dari sebelumnya.

Dari dalam negeri, hari ini akan ada rilis pertumbuhan PDB Indonesia di kuartal II 2019. Pasar mengestimasikan hasilnya sekitar +5.05%, turun sebanyak 0.02 point setelah sebelumnya di angka +5.07%. Market akan terkoreksi jika ternyata pertumbuhan ekonomi Indonesia benar-benar di bawah dari target sebelumnya. Risiko eksternal juga masih (sangat) menghantui pasar saham Indonesia, terutama dari komentar Presiden AS Donald Trump.

 

Berita Emiten

 

Teknikal

Indeks Overall Trend Short Term: Konsolidasi-Bearish

Price: turun

Volume: Turun

Signal: Bearish

Daily Expectation: Lower Low, Harga berpotensi break support di jangka pendek.

Range IHSG: 6,190 – 6,280

Prediksi: Bearish


Saham-Saham Pilihan

1. Unilever Indonesia (UNVR)

Last Price: 45,000

Harga kembali turun dan MACD gagal untuk golden cross di jangka pendeknya. jika berhasil bertahan di support 43,900 maka potensi rebound cukup besar. RSI 52.9%. Sebelumnya, tren UNVR sedang Rebound. Jika market rebound, maka UNVR berpotensi untuk langsung menguat.

Action: Wait for Buy

 

2. AKR Corporindo (AKRA)

Last Price: 4,060

MACD berpotensi golden cross, volume beli kembali meningkat dan sudah berada di lower band Bollinger Band. Stochastic jenuh jual.

Action: Wait for Buy

 

3. Wijaya Karya (WIKA)

Last Price: 2,270

RSI dan Stochastic jenuh jual dan tekanan jual masih terlihat. Potensi rebound cukup terbuka jika market kembali menguat di beberapa hari kedepan.

Action: Buy on Weakness

 

4. Metrodata Electronics (MTDL)

Last Price: 1,300

Tren saat ini cukup stabil dan RSI flat/konsolidasi. Stochastic jenuh jual dan tinggal menunggu volume beli untuk kembali melaju di average harga dalam sepekan (1,285).

Action: Buy on Weakness






KONTAK KAMI PASANG IKLAN BROKER BELAJAR ANALISA ARTIKEL TERM OF USE