Menu

Ulasan Saham 15 Juli: Menu Trading Saham Hari Ini

Aditya Putra

Apakah indeks memiliki potensi untuk kembali bullish dan mencatatkan Higher High setelah tertahan di akhir pekan lalu? Simak pula saham-saham pilihan kami lainnya.

IHSG View

Meski terjadi profit-taking di akhir pekan lalu, kinerja indeks masih sangat positif di sepanjang bulan Juli ini, didukung oleh penguatan Rupiah yang tidak terlepas dari potensi pemangkasan suku bunga acuan The Fed ke depan. Namun secara harian, IHSG turun -0.68% ke level 6,373 pada akhir minggu lalu (12/Juli).

Beberapa sektor yang mendorong penurunan IHSG bisa lihat dibawah ini:

  1. Barang Konsumsi: -1.57%
  2. Pertambangan: -1.34%
  3. Infrastruktur: -1.67%

 

Macro View

Bank Indonesia (BI) mencatat cadangan devisa pada bulan Juni 2019 mencapai USD123.8 miliar, atau naik sebesar USD3.5 miliar dibandingkan posisi Mei 2019. Kenaikan cadangan devisa menjadi indikasi surplus pada neraca perdagangan di bulan Juni lalu. Di sisi lain, kenaikan cadangan devisa juga disebabkan net inflow dari pasar modal.

 

Komentar: Menantikan Rilis Data Transaksi Berjalan

Di awal pekan nanti, akan ada rilis data makro ekonomi Indonesia yang berasal dari neraca perdagangan. Sejauh ini, prediksi ekonom untuk data neraca perdagangan terpantau positif. Sentimen ini akan cukup kuat untuk menggerakan market. Sementara itu, data pertumbuhan ekonomi China di Kuartal-II juga sangat penting untuk diperhatikan. Efek domestik dan global akan sangat mempengaruhi pergerakan IHSG.

 

Berita Emiten

 

Teknikal

Jakarta Composite Index Snapshot

Range IHSG: 6,340 – 6,450

Prediksi: Bullish

 

Saham-Saham Pilihan

1. BNLI (Bank Permata)

Action: Hold

 

2. ANTM (Aneka Tambang)

Action: Buy on Weakness

 

3. BBKP (Bank Bukopin)

Last Price: 318

Mendekat di garis MA200, emiten ini Uptrend sejak pertengahan Mei tahun 2019i. Volume beli stabil, dengan RSIyang berada di 56.5% (belum overbought ).

Action: Hold

 

4. BRPT (Barito Pacific)

Last Price: 3,660

Harga membentuk Higher High Resistance, dan break pada upper band Bollinger Bands. Volume beli stabil, dengan garis MA5 yang berpotensi memotong ke atas MA50.

Action: Hold






KONTAK KAMI PASANG IKLAN BROKER BELAJAR ANALISA ARTIKEL TERM OF USE