Menu

USD/JPY 23 Oktober, Pasca Pemilu Jepang

Buge Satrio

Gap lonjakan harga terjadi di awal pembukaan perdagangan pada hari ini menyusul exit poll Pemilu Jepang yang menyebutkan bahwa koalisi partai berkuasa berhasil menang.

Gap lonjakan harga terjadi di awal pembukaan perdagangan pada hari ini menyusul exit poll yang menyebutkan bahwa koalisi partai berkuasa, Partai Liberal Demokratik Jepang (LDP) dan Partai Komeito, berhasil mempertahankan dua pertiga atau "supermayoritas" kursi di parlemen, dari pemilu yang berlangsung kemarin, Minggu 22 Oktober.

Greenback melonjak menyentuh 114.08 terhadap Yen dan kemudian terkoreksi di bawah 114.00. Hingga pukul 11:45 WIB, USD/JPY berkonsolidasi di kisaran 113.78 atau naik 0.22%.

Pada grafik Daily seperti di bawah ini, pergerakan harga di atas DMA30 (Daily Moving Average periode 30, sekarang di 112.17) tetap menjaga prospek bullish dalam jangka menengah, dengan indikator RSI7 yang sejauh ini masih menunjukkan dominasi buyers.

Untuk perdagangan dalam jangka pendek, koreksi/penutupan gap menuju 113.55/113.24 (High 20 Oktober/27 September) pada hari ini adalah kemungkinan yang juga layak untuk diwaspadai, meski di sisi yang lain hal ini dapat menjadi kesempatan yang baik untuk mencari posisi buy menargetkan 114.00/08.

Pada sisi upside, di atas Tenkan-sen H1 dibutuhkan untuk memicu kembali momentum bullish dimana break di atas 114.08 berpotensi membuka peluang menargetkan 114.48 (High 11 Juli) atau mengejar level psikologis 115.00.

Sebaliknya pada sisi downside, di bawah level turning-line Tenkan-sen H1 (sekarang di 113.87) berisiko korektif menuju 113.55/24.

Posisi buy di area support intraday ini membutuhkan SL di bawah flat Kijun-sen H4 (sekarang di 113.04). Tapi sebaiknya step-aside jika price action masih menunjukkan kecenderungan memperpanjang pull back di bawah 113.04, untuk memperhatikan aksi harga/candle pattern berikutnya.






KONTAK KAMI PASANG IKLAN BROKER BELAJAR ANALISA ARTIKEL TERM OF USE