Menu

USD/JPY Jelang Jackson Hole, Berpotensi Breakout Minor Resistance Trendline

Buge Satrio

Penurunan USD/JPY masih tertahan kehati-hatian investor menjelang simposium Jackson Hole yang akan digelar hari ini dan besok.

Greenback menemukan resisten 109.81 terhadap Yen kemarin, Rabu 23/08, dan kemudian pullback hingga menyentuh 108.84. Tapi penurunan USD/JPY masih tertahan kehati-hatian investor menjelang simposium Jackson Hole yang akan digelar hari ini dan besok, di perdagangan sesi New York.

Sebuah candle Bullish Engulfing H1 terbentuk di area support intraday pada hari ini, berpotensi mengkonfirmasi breakout di atas minor resistance trendline. Memberikan indikasi bahwa peluang untuk kembali menguji 109.81 adalah kemungkinan yang tidak dapat diabaikan.

USD/JPY sementara ini berkonsolidasi di kisaran 109.22 atau naik sekitar 0.17% pada pukul 10:35 WIB, Kamis 24 Agustus.

Untuk perdagangan jangka pendek pada hari ini, Jika Anda berminat, posisi buy sedekat mungkin dengan 109.12 membutuhkan SL di bawah 108.91, atau menunggu penutupan harga (candle H1) di atas Kijun-sen H4 (sekarang di 109.20) dengan SL di bawah 109.00.

Mengingat outlook jangka menengah yang masih negatif, sebaiknya gunakan volume lot yang kecil saja, katakanlah sepertiga atau seperempat dari jumlah lot yang biasa digunakan

Di atas 109.20 berpeluang mengejar 109.53/58 dan 109.81, dimana break atau penutupan harga di atas 109.81 masih berisiko memperpanjang rebound menuju 110 .00/35 (reaksi sellers barangkali akan kita jumpai ketika harga menuju area resisten ini).

Tapi juga sebaiknya bersiap menghadapi skenario bearish jangka pendek di bawah 109.00/108.91 yang berpotensi menargetkan support 108.59 yang dapat memicu minat sellers mengejar 108.10 (Low 17/04) untuk mencetak harga yang lebih rendah.

Good luck... and trade safe!






KONTAK KAMI PASANG IKLAN BROKER BELAJAR ANALISA ARTIKEL TERM OF USE