Menu

Bedanya Trading Di Account Demo Dan Di Account Live

Martin

Banyak trader forex lebih gampang profit di account demo ketimbang ketika menggunakan uang sungguhan. Mereka menduga itu akal-akalan para broker forex.

Banyak trader forex yang mengeluhkan hasil trading mereka di account live dibanding saat mereka trading di account demo. Kebanyakan dari mereka lebih gampang profit di account demo ketimbang ketika menggunakan uang sungguhan. Mereka menduga itu akal-akalan para broker forex atau perusahaan pialang untuk memanipulasi dana mereka ketika telah terjun beneran di account live dengan merubah server, memperlambat eksekusi order dan lain sebagainya. Bahkan ada yang beropini bahwa ketika masuk di account live kondisi pasar memang tiba-tiba berubah menjadi tidak bersahabat.

Secara psikologis memang pikiran kita cenderung lebih santai dan fleksibel ketika trading di account demo, hingga kita bisa lebih terbuka dan obyektif dalam menyikapi kondisi pasar. Sebaliknya, kita cenderung tegang dan was-was ketika menggunakan uang beneran dalam account live. Dalam ilmu meta fisika, gelombang otak yang sedang santai lebih bisa berfikir dengan logis, sedang pikiran yang tegang cenderung menggunakan cara sederhana dan primitif yang mengandalkan naluri dan lebih emosional.

 

Kenyataan Ketika Trading Dengan Uang Sungguhan

Kenyataan pertama adalah bahwa pasar tidak peduli dan tidak pernah tahu account kita, apakah itu account live atau demo, apakah balance kita bertambah atau berkurang. Pasar akan tetap seperti itu, naik dan turun, trending dan sideways. Jika loss dalam trading kita tidak seharusnya menyalahkan pasar apalagi broker forex, melainkan akibat cara kita yang keliru dalam menyikapi kondisi pasar, bisa jadi mungkin kita kurang obyektif dan mencoba mengontrol pasar dengan prediksi yang berlebihan.

Kenyataan kedua adalah bahwa ketika trading di account live, kita tidak fokus ke proses trading, tapi lebih fokus ke besarnya profit atau loss yang telah dan akan kita peroleh. Walaupun kita telah membuat rencana trading dan menerapkan strategi serta money management persis sama seperti ketika berlatih di account demo, tetapi kita tidak selalu melakukan apa yang seharusnya kita lakukan. Besar resiko yang kita tetapkan akan sangat mempengaruhi emosi kita. Kita merasa tidak siap ketika dana kita tiba-tiba hilang begitu saja dengan cepat.

Perilaku orang akan bisa berubah ketika berhubungan dengan uang sungguhan. Sewaktu di account demo, mungkin Anda bisa disiplin menjalankan rencana trading, tetapi giliran terjun ke account live di broker forex, Anda jadi emosional dan selalu mengintervensi posisi trading Anda. Anda cenderung mengabaikan rencana trading hingga proses trading jadi kacau. Itulah realitasnya terutama jika Anda baru pertama kali membuka account live dan trading dengan dana yang tidak Anda alokasikan untuk trading forex atau dana yang 'siap hilang'.

 

Manfaat Account Demo

Apakah Anda pemula yang baru terjun di dunia trading? Jangan buru-buru langsung buka akun live, karena akun demo adalah tiket emas untuk mengasah kemampuan, menyempurnakan strategi, dan menjelajahi pasar tanpa risiko.

Akun demo memungkinkan trading dan mempelajari seluk-beluk forex tanpa biaya sepeser pun. Sehingga, Anda bisa masuk ke pasar riil dengan harga dan kondisi langsung tekanan takut loss dan kehilangan banyak uang. Trading di akun demo juga bebas stres, lho. Jadi Anda mampu berkesperimen mulai dari scalping, day trading, hingga swing trading tanpa batasan.

Terlebih, sebagai pemula, mencoba platform trading baru bisa jadi hal yang menakutkan. Akun demo memungkinkan Anda membiasakan diri dengan fitur dan fungsi platform tanpa risiko. Setelah terbiasa berlatih akun demo, dijamin deh, rasa percaya diri percaya diri Anda akan meningkat, sehingga berani untuk mulai trading di akun live.

Terlepas dari manfaat metode ataupun strategi trading yang telah kita pelajari, manfaat utama trading di account demo adalah melatih untuk tidak melibatkan emosi kita dalam trading.

Kita mesti memperlakukan account demo seakan-akan account live. Itulah cara yang paling realistis untuk tidak melibatkan emosi dalam trading, dan itulah manfaat utama dari account demo. Tradinglah di account demo selama mungkin sebelum membuka account live. Pastikan dulu bahwa Anda bisa trading dengan tanpa emosi.

 

Beberapa Tip Dalam Trading Di Account Live

Kalaupun Anda merasa telah bisa trading dengan tanpa emosi di account demo, tetapi ketika telah membuka account live Anda bisa agak kesulitan untuk menyesuaikan karena faktor resiko kehilangan uang yang memang nyata. Untuk itu ada beberapa tips agar Anda tidak tegang atau was-was ketika telah membuka account live:

 

Pengalaman trading di account demo tidak akan maksimal jika Anda tidak menerapkan proses yang benar. Ingin belajar cara trading di akun demo dari nol? Anda bisa mulai dengan mengikuti panduan lengkap buka akun demo di sini.



Klik di sini untuk tahu cara belajar dan menguasai trading dengan mudah.
Vina 766hi

Apa kita mmg benar2 bs memprediksi harga akan naik atau turun?

Martin S

@ Vina 766hi:
Trading intinya memang memprediksi kemungkinan arah pergerakan harga, akan naik atau turun. Alat untuk prediksi adalah analisa fundamental, analisa teknikal dan analisa sentimen pasar atau price action. Yang diprediksi adalah kemungkinan yang paling besar arah pergerakan harga, jadi bukan kepastian arah pergerakan.

Slamet S.

Kenyataan kalau trading forex di akun real itu uang bisa hilang beneran... tapi kalau untung, ya untung beneran

Robert Vicky

Yang penting positif thinking mas @Slamet S.

Dian Wahyudi

Kenapa ya, spread akun demo dan real jauh sekali bedanya. Di akun demo metatrader4, EUR/USD spreadnya rata rata 20 pippete sama dengan 2 pip ya. Sedangkan di akun real spread nya sekitar 8 pippete bahkan terkadang 6 pippete( 0,6 PIP). Mohon bisa diberikan jawaban dan sedikit ulasannya. Terima kasih

Martin S
@ Dian Wahyudi:Server akun demo dan akun riil berbeda. Dalam hal spread, broker berusaha menyamakan spread antara akun demo dan akun riil karena teorinya akun demo digunakan untuk berlatih sebelum terjun ke akun riil.Tetapi dalam kenyataannya spread di akun demo memang relatif lebih kecil dibandingkan spread di akun riil karena di akun riil disesuaikan dengan keadaan pasar yang sebenarnya termasuk spread yang melebar pada saat volatilitas tinggi, sementara spread di akun demo cenderung tetap karena kadang memang tidak disesuaikan dengan kondisi pasar nyata karena perbedaan server.
Fahri

Ketika awal memang seperti itu..berfikir mendapat profit besar taip was-was takut kehilangan, akhirnya kena mental. Kalo belom siap jangan deh..





KONTAK KAMI PASANG IKLAN BROKER BELAJAR ANALISA ARTIKEL TERM OF USE