Menu

AS Tawarkan Pembatalan Tarif, Harga Emas Merosot

Nadia Sabila

Harga emas turun karena AS dan China mendekati perdamaian. Salah satu media internasional mengungkap bahwa AS menawarkan pembatalan kenaikan tarif minggu ini.

Seputarforex.com - Volatilitas harga emas sangat tinggi di sesi perdagangan Kamis (12/Desember) malam ini. Meski pagi tadi sempat menguat pasca pengumuman kebijakan moneter The Fed yang bersentimen dovish, tetapi para pelaku pasar masih mengawasi ketat perkembangan negosiasi perdagangan AS-China.

Oleh karena itu, harga emas seketika jatuh begitu muncul Breaking News dari Wall Street Journal yang menyebutkan bahwa negosiator AS melunak. Grafik XAU/USD berikut ini menampilkan penurunan harga emas hingga lebih dari setengah persen ke 1,466.43. Padahal sebelumnya, tampak bahwa level tinggi 1,487.0 sudah tersentuh.

Mengutip pernyataan narasumber anonim terpercaya, WSJ melaporkan bahwa para negosiator AS menawarkan untuk membatalkan tambahan kenaikan tarif yang sedianya akan diberlakukan pada barang-barang China mulai hari Minggu besok (15/Desember). Hal itu dilakukan sebagai upaya untuk memantapkan kesepakatan Fase Satu dan menurunkan tensi konflik perdagangan dengan Chiina.

Tak tanggung-tanggung, tim negosiator Paman Sam juga bersedia memotong tarif hingga setengah dari total tarif yang sudah diefektifkan pada barang-barang China senilai $360 miliar. Namun, hal itu hanya akan dilakukan dengan syarat China mau memborong hasil pertanian AS dan produk-produk lainnya dalam jumlah besar. Di samping itu, China juga harus memperbaiki peraturannya sehingga teknologi AS terlindungi, serta membuka sektor jasa finansialnya. Jika tidak, maka tak ada pembatalan tarif.

Kicauan Presiden AS Donald Trump yang berbunyi "Sedang SANGAT dekat dengan KESEPAKATAN BESAR dengan China. Mereka menginginkannya, dan begitu juga kami!", turut membangkitkan optimisme perdamaian AS-China, sehingga memupus sentimen penghindaran risiko yang selama ini menjadi pendorong kenaikan harga emas.

Trump dijadwalkan bertemu dengan Menkeu Steven Mnuchin dan tim penasihat perdagangan senior AS malam ini. Pertemuan tersebut dinilai sangat krusial karena akan menentukan putusan atas kenaikan tarif impor pada hari Minggu nanti.


Berita Emas Lainnya




KONTAK KAMI PASANG IKLAN BROKER BELAJAR ANALISA ARTIKEL TERM OF USE