Menu

AUD/USD Melemah Terbatas Jelang Statement RBA

Pandawa

Dolar Australia sedikit melemah, tapi masih berada dekat level tertinggi 4 pekan terhadap Dolar AS. Pasar tengah menantimenanti pengumuman suku bunga dan Statement RBA.

Dolar Australia memulai minggu ini dengan pergerakan yang beragam terhadap major currencies lain. Mengingat minimnya data ekonomi berdampak tinggi dari Australia pada hari Senin (5/11) kemarin, maka pergerakan AUD lebih dipengaruhi oleh faktor eksternal. Namun pagi ini (6/11), pasar akan menyambut event penting yaitu pengumuman suku bunga dan Statement RBA (Bank Sentral Australia).

RBA dijadwalkan akan mengumumkan suku bunga pada pukul 10:30 WIB nanti. Ekonom memprediksi bahwa RBA akan tetap mempertahankan suku bunga acuan pada kisaran 1.5 persen, sehingga fokus pelaku pasar lebih tertuju pada Statement petinggi RBA, untuk melihat proyeksi kebijakan suku bunga di masa mendatang. Arah kebijakan moneter RBA diperkirakan cenderung dovish, mengingat kondisi fundamental domestik saat ini masih rapuh.

Selain pengumuman suku bunga RBA, kinerja Dolar Australia hari ini masih akan terus dipengaruhi oleh pergerakan Yuan China pada sesi Asia. Fokus pasar kemungkinan juga akan berlanjut pada data PMI Jasa Jerman, rilis JOLTs, dan hasil pemilu kongres AS.

 

Dolar Australia Tertahan Di Level Tertinggi 4 Pekan

Setelah sempat menyentuh level tertinggi sejak awal Oktober di kisaran 0.7258 pada perdagangan hari Jumat (2/11) pekan lalu, AUD/USD sedikit melemah pada hari Senin, tapi masih berada di kisaran level tertinggi 4 pekan. Saat berita ini ditulis, AUD/USD diperdagangkan pada level 0.7205 jelang pengumuman suku bunga dan Statement RBA.

Meski demikian, Dolar Australia masih terhitung menguat 0.20 persen terhadap Yen, dan menguat 0.21 persen versus dolar Kanada. AUD juga menguat sebesar 0.38 persen terhadap Yuan. Di sisi lain, AUD/NZD tercatat melemah 0.14 persen. AUD juga turun 0.57 persen terhadap Euro, dan melemah 0.61 persen terhadap Sterling.


Berita Forex Lainnya

USD
EUR
CHF
CAD
GBP
JPY
CNY
AUD





KONTAK KAMI PASANG IKLAN BROKER BELAJAR ANALISA ARTIKEL TERM OF USE