Menu

Email PBoC Palsu Dikirim Ke Media AS Untuk Manipulasi Harga BTC

Yodik Prastya

Sejumlah media Amerika Serikat dikirimi email tentang Bitcoin dari seorang individu yang mengaku sebagai perwakilan dari Peoples Bank of China (PBOC).

Menurut laporan pada hari Selasa (6/Februari), sejumlah besar media Amerika Serikat dikirimi email dari seorang individu yang mengaku sebagai perwakilan dari Peoples Bank of China (PBOC). Pesan tersebut berisi undangan palsu untuk sebuah konferensi pers antara media, PBOC, dan Hong Kong Monetary Authority (HKMA) dengan agenda akan "menindak" semua aspek layanan Bitcoin antara China dan Hong Kong. Ternyata ada maksud tersembunyi dari Email PBOC Palsu tersebut.

 

Email palsu yang disinyalir dikirim oleh pejabat PBOC cabang Hefei Bank tersebut menjelaskan, "Pada tanggal 14 Februari, sebuah konferensi pers akan diselenggarakan oleh Deputi Gubernur PBOC, Pan Gongsheng, membahas segala hal mengenai kebijakan kripto."

Email juga menyatakan bahwa PBOC dan HKMA berencana memperkenalkan undang-undang baru yang akan mengakhiri semua bisnis dan layanan yang terkait dengan industri mata uang kripto di kedua negara tersebut.
"Konferensi Pers akan memperjelas bahwa baik Bank Rakyat China maupun Otoritas Moneter Hong Kong mengakui Bitcoin atau mata uang virtual lainnya sebagai tender legal. Namun, penggunaannya sebagai mata uang resmi untuk melunasi hutang dan kewajiban keuangan lainnya menjadi ilegal."

Pada intinya, email tersebut menunjukkan bahwa peraturan perundang-undangan yang baru akan menindak semua aspek dan layanan perdagangan Bitcoin di China dan Hong Kong. Hal ini seiring dengan pemblokiran semua platform perdangangan kripto yang dilakukan oleh China beberapa waktu lalu, dan Hong Kong berencana akan menerapkannya pula.

Selain itu, Email tersebut mengatakan akan memperkenalkan undang-undang baru yang membuat penambangan kripto menjadi "ilegal", meskipun para pejabat pemerintah sadar dan paham bahwa China adalah rumah bagi komunitas penambang Bitcoin terbesar di dunia.

Yang cukup menarik, hanya ada beberapa media AS yang mempublikasikan email ini seperti Coin Idol dan Coin Speaker, ditambah beberapa orang acak di Twitter. Keesokan harinya (7/Februari) publikasi berita regional South China Morning Post (SCMP) mengungkapkan email yang dikirim ke pers tersebut adalah "palsu". SCMP melaporkan bahwa "email resmi" cabang Hefei telah di-hijack atau disusupi, dan pihak mereka tidak tahu menahu email tersebut telah di kirim be media dan jurnalis.

Presiden asosiasi Bitcoin Hong Kong, Leonhard Weese, mengatakan email tersebut kemungkinan di kirim untuk menyebabkan lebih banyak FUD dan kepanikan di seluruh komunitas kripto. Tujuan email tersebut adalah manipulasi berita agar memiliki efek pada harga di pasar yang semakin bearish.

Weese mengatakan, "Tujuan pengiriman email palsu itu adalah untuk menyebarkan desas-desus dan kepanikan, dengan harapan bisa memanipulasi harga Bitcoin setelah mengambil posisi short pada Bitcoin Futures dan bertaruh bahwa harga Bitcoin akan turun."

"Saya tidak yakin aksi itu selalu berhasil, tetapi bila terjadi kesalahpahaman dan salah penafsiran tentu saja publik bisa sedikit panik", jelas Weese.


Kesulitan Akses Seputarforex?
Buka melalui
https://bit.ly/seputarforex

Atau akses dengan cara:
PC | Smartphone

WASPADAI PENIPUAN
Mengatasnamakan Seputarforex!

Baca Selengkapnya Di Sini
×
  • Pasang Ekstensi VPN Di Browser
    • Search kata kunci "vpn" atau "proxy" di Mozilla AddOns atau Chrome Webstore.
    • Setelah menemukan salah satu vpn (contoh: browsec), klik "pasang" atau "tambahkan".
    • Aktifkan ekstensi.
Anda juga bisa mendapatkan info lebih detail di:
@seputarforex
@seputarforex.fanspage
@seputarforex
×

Cara Utama:
Unduh Aplikasi Seputarforex di Playstore.

Cara Alternatif:
Anda juga bisa mendapatkan info lebih detail di:
@seputarforex
@seputarforex.fanspage
@seputarforex

Tipuan-tipuan seperti ini sangat efektif terutama di pasar yang belum matang seperti Bitcoin, karena masih banyak sekali pedagang yang dapat dimanipulasi dengan berita Hoax.


Berita Kripto Lainnya




KONTAK KAMI PASANG IKLAN BROKER BELAJAR ANALISA ARTIKEL TERM OF USE