Menu

Employment Change Australia Positif, AUD/USD Justru Turun

Pandawa

Dolar Australia ditekan oleh penguatan Dolar AS pasca pernyataan Jerome Powell. Akibatnya, data ketenagakerjaan yang dirilis menguat tak memberikan dampak.

Seputarforex - Pada hari Kamis (17/September), Australian Bureau of Statistics mempublikasikan data Employment Change yang bertambah sebanyak 111k pekerjaan di bulan Agustus. Angka ini mematahkan ekspektasi ekonom yang memprediksikan penurunan sebanyak 50k, meski sedikit melemah dari pencapaian periode sebelumnya yang 119.2k.


Kenaikan data ketenagakerjaan Australia pagi ini sebagian besar disumbang oleh kategori pekerjaan paruh waktu (part-time employment) yang bertambah 74.8k. Sementara itu, perkerjaan penuh waktu bertambah sebanyak 36.2k.

Data lain seperti tingkat pengangguran (Unemployment Rate) secara tidak terduga turun signifikan dari 7.5 persen menjadi 6.8 persen di bulan Agustus. Angka ini bertolak belakang dari ekspektasi ekonom yang mengestimasikan kenaikan 7.7 persen.

 

AUD/USD Tak Sanggup Pertahankan Kenaikan

Rilis positif Employment Change dan Unemployment Rate Australia pagi ini sempat melambungkan nilai tukar Dolar Australia terhadap Dolar AS. Pair AUD/USD menguat hingga menyentuh level tertinggi harian di 0.7311. Namun, penguatan itu tak berlangsung lama, karena harga kemudian berbalik turun dan saat ini diperdagangkan di 0.7278.


Pelemahan AUD disebabkan oleh rebound USD pasca pengumuman kebijakan moneter The Fed dini hari tadi. Dolar AS yang awalnya melemah karena memburuknya data Retail Sales, langsung menguat sebagai respon terhadap komentar Jerome Powell. Ketua The Fed tersebut mengumumkan komitmen The Fed untuk mempertahankan suku bunga di tingkat rendah hingga tahun 2023.

Mengomentari penguatan Dolar AS saat ini, analis menilai jika jalan bullish masih dibayangi banyak ketidakpastian.

"Dolar bergeser sedikit, namun secara keseluruhan tidak menunjukkan reaksi yang besar… Selain pemilihan presiden, kami pikir fokus selanjutnya tertuju pada dukungan fiskal AS yang Powell katakan sangat penting. Kongres tengah berjuang untuk mencapai kesepakatan stimulus dan investor masih mencari informasi terkait apakah deal stimulus akan tercapai," kata Shinichiro Kadota, ahli strategi FX di Baraclays.


Berita Forex Lainnya

USD
EUR
CHF
CAD
GBP
JPY
CNY
AUD





KONTAK KAMI PASANG IKLAN BROKER BELAJAR ANALISA ARTIKEL TERM OF USE