Menu

GIAA: IPO Citilink Terancam Tak Disetujui Tahun Ini

Nadia

Niat PT Citilink Indonesia, yang merupakan anak usaha PT Garuda Indonesia (TBK) (GIAA) untuk go public tampaknya harus tertunda lagi di tahun 2016 ini. Anak perusahaan yang dikhususkan pada layanan penerbangan Low Cost Carrier (LCC) tersebut masih menunggu keputusan.

Niat PT Citilink Indonesia, yang merupakan anak usaha PT Garuda Indonesia (TBK) (GIAA) untuk go public tampaknya harus tertunda lagi di tahun 2016 ini. Anak perusahaan yang dikhususkan pada layanan penerbangan Low Cost Carrier (LCC) tersebut masih menunggu keputusan pemegang saham terkait rencana IPO ini di second board.


Disetujui atau tidak oleh pemegang saham, Albert Burhan sebagai Direktur Citilink, menyatakan akan tetap menunggu waktu yang tepat sembari menunggu keputusan untuk saat ini. Di samping itu, ia juga mengakui bahwa jika ditilik dari persiapan serta situasi pasar modal yang tidak kondusif, kemungkinan IPO Citilink sepertinya sulit dilakukan tahun ini meski rumor sudah beredar sejak 2012 lalu.

Sebagai informasi, pertengahan tahun lalu Chief Commercial Officer Citilink, Hans Nugroho, pernah mengatakan bahwa proses menuju IPO masih dalam tahap valuasi. Sehingga, pihaknya belum bisa memberikan deskripsi yang jelas berapa besar saham yang akan dilepas ke publik dan berapa target perolehan dananya.


Berita Saham Lainnya




KONTAK KAMI PASANG IKLAN BROKER BELAJAR ANALISA ARTIKEL TERM OF USE