Menu

Indeks Manufaktur Philly Naik, Dolar Lanjutkan Reli

Nadia Sabila

Kenaikan pesat Indeks Manufaktur Philly The Fed kian melanggengkan penguatan Dolar AS yang sempat terpuruk pasca kebijakan moneter The Fed.

Seputarforex.com - Indeks Manufaktur ASyang diterbitkan oleh Philly (Philadelphia) Fed naik ke level 13.7 di bulan Maret 2019, berbalik dari angka bulan sebelumnya di -4.1. Angka tersebut juga jauh mengungguli ekspektasi kenaikan ke level 4.5. Dengan demikian, Indeks bulan Maret ini menjadi yang tertinggi ketiga sejak bulan Oktober 2018. Kontributor terbesar dari lonjakan indeks kali ini adalah peningkatan pesat dalam sektor New Orders dan eskpor barang ke luar negeri.

 

Dolar AS Hapus Penurunan Pasca FOMC

Pasca laporan tersebut, Dolar AS kembali melanjutkan reli yang sudah terbentuk sejak Kamis (21/Maret) sore. Indeks Dolar AS, yang mengukur kekuatan Dolar terhadap enam mata uang mayor lain, naik 0.7 persen ke 96.60. Sebelumnya, Indeks Dolar sempat terjun ke 95.7 akibat dovish-nya pernyataan kebijakan FOMC.

Menurut Juan Perez, Senior Currency Trader di Tempus Inc di Washington, wajar saja Dolar AS jatuh setelah rapat The Fed malam kemarin. Namun, kondisi Dolar AS yang berbalik positif ini agaknya mirip dengan yang terjadi pada Euro setelah rapat ECB pada tanggal 7 Maret lalu, yakni fenomena overdone dalam pergerakan mata uang.

Perez menambahkan, saat ini tak ada negara dengan ekonomi yang dapat benar-benar ideal menghadapi kenaikan suku bunga. Oleh sebab itu, pihaknya memperkirakan bahwa mulai saat ini, trader harus mulai mengantisipasi penurunan suku bunga daripada kenaikan suku bunga.

 

 


Berita Forex Lainnya

USD
EUR
CHF
CAD
GBP
JPY
CNY
AUD





KONTAK KAMI PASANG IKLAN BROKER BELAJAR ANALISA ARTIKEL TERM OF USE