Menu

Kilau Emas Belum Kembali Akibat Penguatan Dolar AS

N Sabila

Emas tergelincir ke level rendah tiga bulan diikuti oleh logam-logam mulia lainnya akibat penguatan Dolar AS dan pengamatan terhadap perkembangan konflik Ukraina. Harga emas untuk pengiriman Desember di Comex berada pada posisi $1,257.40 per ons setelah sempat anjlok kemarin di $1,248.10, level terendah sejak tanggal 6 Juni.

Emas tergelincir ke level rendah tiga bulan diikuti oleh logam-logam mulia lainnya akibat penguatan Dolar AS dan pengamatan terhadap perkembangan konflik Ukraina. Harga emas untuk pengiriman Desember di Comex berada pada posisi $1,257.40 per ons setelah sempat anjlok kemarin di $1,248.10, level terendah sejak tanggal 6 Juni.


Indeks Dolar AS menyentuh level tinggi baru di tahun 2014 ini pada hari Selasa lalu. Ekspektasi para investor bahwa The Fed akan menaikkan suku bunga lebih cepat daripada perkiraan menjadi faktor penggerak utama penguatan Dolar AS. Seiring dengan relinya Dolar AS, maka mata uang tersebut mendenominasi emas berjangka sehingga menjadi lebih mahal bagi para investor yang menggunakan mata uang selain Dolar.

Selain itu, ekspektasi atas kenaikan suku bunga juga dapat melukai emas karena emas dirasa tidak semenguntungkan bunga atau dividen. Selain itu, sejumlah trader mengekspektasikan bahwa emas akan sulit untuk menarik investor untuk menjauhi obligasi Pemerintah dan aset-aset berbunga lainnya apabila suku bunga mulai dinaikkan.

Menurut Xia Yingying, analis dari Nanhua Futures Co., "Ketertarikan investor terhadap emas masih lemah akibat penguatan Dolar AS yang terus melemahkan emas". Yingying menambahkan jika harga emas kemungkinan akan bounce dari level rendah RSI.


Berita Emas Lainnya




KONTAK KAMI PASANG IKLAN BROKER BELAJAR ANALISA ARTIKEL TERM OF USE