Menu

Kurs Rupiah Melemah Diterjang Dolar Pasca Pidato Powell

N Sabila

Kurs Rupiah melemah setelah Ketua bank sentral AS, Jerome Powell, mengatakan bahwa The Fed perlu melanjutkan kenaikan suku bunga secara gradual.

Seputarforex.com - Kurs Rupiah jatuh ke 14,400-an per dolar AS di hari Rabu (18/Juli) siang ini, setelah pidato Ketua Bank Sentral AS (The Fed) Jerome Powell tadi malam. Ia menyebutkan bahwa ekonomi Amerika Serikat tumbuh dengan kuat sehingga kenaikan suku bunga secara bertahap perlu dilanjutkan. Kenaikan suku bunga The Fed merupakan energi bagi Dolar AS. Oleh sebab itulah, mata uang tersebut menguat dan mendorong jatuh Rupiah serta mata uang-mata uang lainnya.

 

 

Jakarta Interbank Spot Dollar Rate (JISDOR) di Bank Indonesia hari ini menunjukkan nilai tukar Rupiah di level 14.406 per dolar AS, lebih tinggi dari level 14,391 per dolar AS kemarin. Di pasar spot, kurs Rupiah juga melemah dari Rp13.378 ke Rp14,410 .

Laporan neraca perdagangan Indonesia bulan Juni rupanya tak mampu membendung terjangan Dolar pada Rupiah. Padahal, surplus neraca perdagangan Indonesia bulan Juni mencapai 1.74 miliar dolar, melebihi perkiraan pasar. Greenback memang menguat tajam akibat potensi kenaikan suku bunga The Fed yang kembali dikonfirmasi dalam testimoni hawkish Jerome Powell.

 

Pidato Jerome Powell Kuatkan Dolar AS

Dalam pidatonya kemarin malam, Ketua The Fed menyatakan bahwa ekspansi ekonomi AS tumbuh dalam laju yang solid. Tingkat pengangguran pun masih di level rendah 18 tahun dan inflasi berada di kisaran target 2 persen. Oleh karena itu, jelas bahwa kenaikan suku bunga secara bertahap merupakan kebijakan yang diperlukan oleh Amerika.

Menyusul pernyataan tersebut, Dolar AS menguat menumbangkan mata uang-mata uang negara maju lainnya. Rupiah yang merupakan mata uang negara berkembang tak luput dari pelemahan akibat Dolar AS.

Analis Monex Investindo Futures, Putu Agus Pransuamitra, mengatakan pelemahan Rupiah sejauh ini masih disebabkan oleh faktor eksternal seperti penguatan Dolar AS dan risiko dari perang dagang. Menurut pengamatan yang dibeberkannya pada media Kontan, nilai tukar Rupiah akan bergerak di kisaran Rp14,365-Rp14,420 per dolar AS hingga sesi penutupan hari ini.


Berita Forex Lainnya

USD
EUR
CHF
CAD
GBP
JPY
CNY
AUD





KONTAK KAMI PASANG IKLAN BROKER BELAJAR ANALISA ARTIKEL TERM OF USE