Menu

NFP Desember Melambat, Upah Pekerja Tumbuh Signifikan

Pandawa

Non Farm Payroll yang dirilis oleh Pemerintah AS bertambah sebanyak 156k selama bulan Desember 2016 lalu, lebih rendah bila dibandingkan estimasi ekonom melalui survey Reuters 175k.

Biro Statistik Tenaga Kerja AS pada hari Jumat (6/1) melaporkan data NFP untuk bulan Desember yang lebih rendah dari ekspektasi pasar. Dollar justru terpantau menguat terhadap berbagai major currency seperti yang terlihat pada pukul 20:45 WIB. Hal tersebut kemungkinan disebabkan oleh karena tingkat upah pekerja per-jam tumbuh cukup meyakinkan untuk periode yang sama.

Non Farm Payroll yang dirilis oleh Pemerintah AS bertambah sebanyak 156k selama bulan Desember 2016 lalu, lebih rendah bila dibandingkan estimasi ekonom melalui survey Reuters 175k. Data NFP periode sebelumnya direvisi naik menjadi 204k.

Meskipun melambat, namun sebagian besar analis berpendapat bahwa jumlah tersebut masih berada di atas level yang dianggap cukup untuk menyerap pendatang baru di pasar tenaga kerja Negeri Paman Sam. Secara keseluruhan, ekonomi AS telah menciptakan 2.16 juta pekerjaan selama tahun 2016.

 

Upah Pekerja Per Jam Naik 0.4 persen

Selain NFP, Biro Statistik Tenaga Kerja juga merilis data mengenai tingkat upah pekerja per jam yang naik 10 sen atau 0.4 persen, setelah turun 0.1 persen pada bulan November lalu. Kenaikan Average Hourly Earnings m/m sebesar 0.4 persen tersebut sekaligus melampaui estimasi analis yang memperkirakan kenaikan 0.3 persen.

Tingkat pengangguran pun masih berada di level rendah 4.7 persen, meski bertambah 0.1 persen dibandingkan periode sebelumnya. Naiknya Unemployment Rate disebabkan oleh karena masuknya warga AS baru ke dalam golongan usia produktif.

Pasca rilis data NFP yang melambat, Dollar AS justru menguat terhadap sebagian besar major currency, kecuali Dollar Kanada. EUR/USD melemah 0.38 persen, berada di level 1.0551; sedangkan GBP/USD melemah 0.34 persen. USD/JPY menguat 0.48 persen dan berada di level 116.52.


Berita Forex Lainnya

USD
EUR
CHF
CAD
GBP
JPY
CNY
AUD





KONTAK KAMI PASANG IKLAN BROKER BELAJAR ANALISA ARTIKEL TERM OF USE