Menu

PMI Ivey Turun, Dolar Kanada Makin Lemah

Nadia Sabila

Dolar Kanada makin ditekan oleh Greenback, menyusul jebloknya hasil survei Ivey Kanada yang turun ke level terendah sejak September 2018.

Seputarforex.com - PMI (Purchasing Managers' Index) Ivey Kanada turun dari level 59.7 ke 54.7 pada bulan Januari 2019. Angka tersebut merupakan yang terendah dalam empat bulan terakhir. Penurunan optimisme bisnis manufaktur di Kanada ini bahkan lebih rendah daripada ekspektasi penurunan ke level 56. Penyebabnya adalah perlambatan yang terjadi dalam sektor pengiriman supplier dan sektor ketenagakerjaan. Akibatnya, kenaikan dalam sektor inventory tak mampu menutupi kekurangan dari dua sektor tersebut.

Sebagai informasi, Indeks Ivey PMI (Purchasing Managers' Index) Kanada dibuat berdasarkan hasil survei terhadap 175 purchasing manager di seluruh Kanada, mengenai kondisi ekonomi dan bisnis saat ini. Tujuannya adalah untuk mendapatkan gambaran prospek perekonomian ke depan. Indikator ini penting bagi investor dan para pelaku bisnis, juga sering dianggap sebagai leading indicator. Indikator yang mencerminkan kepercayaan bisnis di Kanada ini sama dengan indeks Manufacturing PMI yang dirilis oleh Markit. Bedanya, indeks PMI Kanada dibuat dan dirilis oleh Richard Ivey School of Business.

 

Dolar Kanada Makin Terpukul Terhadap Dolar AS

Menyusul rilis data tersebut, Dolar Kanada makin tertekan terhadap Dolar AS. Di sesi sebelumnya, Dolar Kanada sudah jatuh akibat anjloknya harga minyak mentah. Saat berita ini di-update pada hari Kamis pukul 01:09 WIB, USD/CAD masih menambah kenaikan dari 2 hari sebelumnya hingga 0.53 persen ke 1.3194.


Berita Forex Lainnya

USD
EUR
CHF
CAD
GBP
JPY
CNY
AUD





KONTAK KAMI PASANG IKLAN BROKER BELAJAR ANALISA ARTIKEL TERM OF USE