Menu

PMI Manufaktur Inggris Jatuh, GBP/USD Melemah

Nadia Sabila

Sektor manufaktur Inggris mengawali tahun 2019 dengan penurunan ke level terendah dua setengah tahun. Pound melemah menyusul rilis tersebut.

Seputarforex.com - PMI Manufaktur Inggris versi Markit/CIPS turun dari 54.2 ke level 52.8 pada bulan Januari 2019. Data tersebut lebih rendah dibandingkan dengan ekspektasi penurunan ke angka 53.5. Tak hanya menjadi yang terendah dalam tiga bulan terakhir, PMI Manufaktur Inggris di akhir tahun 2018 tersebut juga menjadi data terendah kedua sejak Juli 2016.

Pertumbuhan Output manufaktur yang jatuh ke level terendah dalam dua setengah tahun terakhir, menjadi kontributor terbesar dalam penurunan PMI Manufaktur Inggris kali ini.

 

GBP/USD Melemah

Menyusul laporan tersebut, GBP/USD harian melemah 0.4 persen 1.3055. Namun, masih tak jauh dari level rendah yang terbentuk sejak tanggal 24 Januari. Selain karena kemerosotan data PMI Manufaktur Inggris, gerak Pound juga masih dipengaruhi oleh perkembangan Brexit. Kabar terakhir, voting parlemen terbaru berakhir nihil, sehingga pasar masih wait-and-see terhadap langkah apa yang akan di ambil oleh PM Theresa May selanjutnya.

 


Berita Forex Lainnya

USD
EUR
CHF
CAD
GBP
JPY
CNY
AUD





KONTAK KAMI PASANG IKLAN BROKER BELAJAR ANALISA ARTIKEL TERM OF USE