Menu

PMI Manufaktur Inggris Menguat, Belum Tentu BoE Naikkan Suku Bunga

N Sabila

Indeks PMI Manufaktur Inggris naik menjadi 56.3 pada bulan Oktober. Akan tetapi, sejumlah analis masih ragu akan kenaikan suku bunga BoE besok.

Seputarforex.com - Poundsterling menyentuh level tinggi empat setengah bulan terhadap Euro, di sesi perdagangan Rabu (01/November) sore ini setelah survei menunjukkan bahwa pabrik-pabrik di Inggris melaporkan pertumbuhan yang lebih kuat daripada ekspektasi. Kondisi ini terjadi di tengah kenaikan inflasi dalam perekonomian Inggris.



Indeks PMI Manufaktur Inggris naik menjadi 56.3 pada bulan Oktober, dari revisi kenaikan menjadi 56.0 pada bulan September. Angka tersebut berada di atas rata-rata jangka panjang, sehingga makin memantapkan ekspektasi para analis Reuters akan kenaikan suku bunga Bank Sentral Inggris (BoE) pada pengumuman kebijakan baru besok Kamis.

GBP/USD tampak naik menuju level tinggi dua minggu di angka 1.3307, sedangkan EUR/GBPmerosot ke angka 0.8744.


BoE Belum Tentu Naikkan Suku Bunga

Kendati data-data ekonomi Inggris tampak sudah menjamin kenaikan suku bunga, masih ada analisa yang sangsi bahwa BoE akan melakukan perubahan kebijakan. Salah satunya adalah Jordan Rochester dari Nomura. Ia mengatakan,"Informasi ini memang merupakan informasi penting yang ditunggu-tunggu, tetapi tak lantas membuat (BoE) mengubah kebijakan,"

Rochester menambahkan bahwa Pound benar-benar membutuhkan kejutan besar untuk membuat reaksi yang besar, karena besok, BoE belum tentu membuat keputusan yang sesuai dengan ekspektasi mayoritas pasar, yakni menaikkan suku bunga untuk pertama kalinya setelah 10 tahun.

Selain itu, kemarin Nationwide melaporkan bahwa data Kreditur Hipotek menunjukkan pertumbuhan harga rumah di Inggris yang naik ke level tinggi tiga bulan pada bulan Oktober, walaupun outlook untuk pasar perumahan masih rendah. Adapula persoalan Brexit yang belum menunjukkan perkembangan berarti. Kendati begitu, menurut Antje Praefcke dari Commerzbank, hal ini merupakan ketidakpastian yang membuatnya akan mengawasi reli Poundsterling dengan ekstra hati-hati.


Berita Forex Lainnya

USD
EUR
CHF
CAD
GBP
JPY
CNY
AUD





KONTAK KAMI PASANG IKLAN BROKER BELAJAR ANALISA ARTIKEL TERM OF USE